Konten dari Pengguna

Pantai Batu Bolong: Daya Tarik, Lokasi, Harga Tiket Masuk hingga Jam Bukanya

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
4 November 2023 14:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pantai Batu Bolong. Sumber: Unsplash/ frank mckenna.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pantai Batu Bolong. Sumber: Unsplash/ frank mckenna.
ADVERTISEMENT
Bali memang sangat terkenal dengan deretan pantainya yang indah dan mempesona. Salah satunya, yakni Pantai Batu Bolong yang berada di Kabupaten Badung Bali. Pantai ini kerap menjadi lokasi surfing oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegara.
ADVERTISEMENT
Pantai ini memiliki batu karang beras dengan pura di atasnya, suasananya mirip dengan Tanah Lot, Bali. Disebut batu bolong karena batu karang tersebut memiliki lubang besar di bagian bawahnya. Sehingga, batu lubang itu menjadi ciri khas dari pantai ini.

Daya Tarik dan Lokasi Pantai Batu Bolong

Ilustrasi Pantai Batu Bolong. Sumber: Unsplash/ Hem Poudyal.
Dikutip dari situs indonesia.travel, Pulau Dewata sangat tersohor dengan pantai-pantai eksotisnya. Karenanya, banyak wisatawan mancanegara yang datang ke Pulau Seribu Pura ini untuk berburu spot pantai yang ciamik.
Salah satu pantai terbaik yang banyak dikunjungi wisatawan adalah Pantai Batu Bolong yang berada di wilayah Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Bagi yang tertarik mengunjunginya, ketahui terlebih dahulu beberapa daya tarik dari pantai yang satu ini.
ADVERTISEMENT

1. Pura Batu Bolong

Pura menjadi salah satu tempat yang banyak ditemukan di Bali. Salah satunya, yakni berada di kawasan pantai Canggu. Pura tersebut dinamakan Batu Bolong karena berada di atas karang yang bagian bawahnya bolong.
Pura ini sama seperti pura lainnya, yakni berfungsi dengan tempat yang ibadah umat Hindu Bali. Berbagai upacara ritual keagamaan juga kerap dilaksanakan, mulai dari upacara Pekelem, Purnama Kapat, Melasti, serta Piodalan.
Di tempat ini wisatawan bisa melihat hamparan pantai yang indah dari atas ketinggian. Tentu saja harus tetap berhati-hati karena angin di atas pura lumayan kencang.

2. Pemandangan Pantai yang Eksotis

Bali memang sangat terkenal dengan pantai-pantainya yang memiliki pemandangan alam yang indah dan eksotis. Salah satunya pantai yang berada di kawasan Canggu ini. Sekilas, pemandangan pantai ini cukup mirip dengan Pantai di Tanah Lot, Bali.
ADVERTISEMENT
Kemiripan tersebut terletak pada keberadaan batu karang yang menjorok ke tengah laut. Selain itu, kemiripan lainnya, yaitu adanya bangunan pura di atas batu karang, di mana pura tersebut masih digunakan oleh umat Hindu setempat.

3. Sunset yang Memukau

Pantai ini menjadi salah satu spot terbaik untuk menyaksikan matahari terbenam di Pulau Dewata. Bagaimana tidak, pemandangan sunset di sini akan terlihat lebih indah karena ada tambahan objek batu karang dan pura di atasnya.
Sileut keduanya akan menambah sisi eksotisme dari pantai ini saat sunset tiba. Terlebih cahaya jingga di langit Canggu terlihat hangat. Cocok sekali untuk dijadikan objek fotografi.

4. Surfing

Pantai di daerah Canggu ini juga terkenal dengan gelombang air lautnya yang tinggi dan besar. Tak heran pantai ini menjadi incaran para peselancar dari seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Wisatawan bisa menyewa papan selancar di pusat persewaan yang telah tersedia. Jika memerlukan panduan dari instruktur, di lokasi pantai ini juga menyediakan jasa instruktur profesional yang bisa disewa.

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Pantai Batu Bolong

Ilustrasi Pantai Batu Bolong. Sumber: Unsplash/ bckfwd.
Pantai yang berada di wilayah Canggu ini merupakan destinasi wisata yang murah meriah, karena harga tiket masuk Pantai Batu Bolong ini sangat terjangkau. Berikut informasi lengkap mengenai harga tiket masuknya.
Objek wisata ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi, wisatawan bisa berkunjung jam berapa saja. Namun, menjelang sore hari, biasanya pantai ini akan sangat ramai oleh wisatawan yang ingin menyaksikan keindahan sunset.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai Pantai Batu Bolong, Bali, mulai dari daya tarik, harga tiket masuk, lokasi, hingga jam bukanya. Semoga bisa menambah daftar referensi pantai yang bisa dikunjungi saat liburan di Bali. (IND)