Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pantai Cinta Kedungu: Wisata Alam yang Romantis dan Instagramable di Bali
20 Februari 2024 14:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pantai Cinta Kedungu yang ada di Pulau Dewata Bali merupakan salah satu pantai yang memiliki suasana romantis. Tidak hanya itu, wisatawan yang datang ke pantai ini bisa melakukan berbagai aktivitas menarik dan seru.
ADVERTISEMENT
Pemandangannya yang indah membuat pantai ini memiliki banyak spot foto yang instagramable. Wisatawan bisa berfoto ria kemudian mengunggahnya ke media sosial, seperti Instagram maupun TikTok.
Daya Tarik Pantai Cinta Kedungu Bali
Dikutip dari laman resmi bams.jambiprov.go.id, Pantai Cinta Kedungu merupakan salah satu pantai yang ada di Kabupaten Tabanan, Bali. Pantai ini lokasinya berada di Jl. Pantai Kedungu yang berada di Desa Belalang, Kecamatan Kediri.
Pantai ini memiliki beberapa daya tarik yang membuatnya menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Tabanan. Berikut adalah beberapa di antaranya.
1. Pemandangan Pantai yang Memanjakan Mata
Daya tarik pertama dari pantai ini adalah pemandangannya yang indah, di mana wisatawan yang datang akan disuguhkan dengan hamparan pasir pantai yang luas dan ombak yang bergulung-gulung setiap waktu.
ADVERTISEMENT
Tebing berumput hijau yang luas dan beberapa batu karang raksasa menambah indah pemandangan pantai ini.
2. Suasana yang Tenang dan Romantis
Wisatawan yang datang ke pantai ini dijamin tidak akan menyesal. Salah satu alasannya adalah suasana pantainya yang tenang dan sejuk sehingga sangat cocok digunakan untuk bersantai sembari menikmati pemandangan yang indah.
Jika datang ke pantai ini bersama dengan pasangan, wisatawan bisa bersantai di kafe-kafe yang berada di atas tebing. Wisatawan akan mendapatkan suasana romantis, terutama di sore hari.
3. Sunset Point
Pantai ini merupakan salah satu sunset point yang ada di Tabanan, Bali. Wisatawan yang datang ke pantai ini, terutama ketika cuaca sedang cerah bisa menyaksikan fenomena matahari terbenam yang spektakuler.
Wisatawan bisa melihat langit berubah warna menjadi merah, jingga, dan ungu saat matahari perlahan tenggelam di cakrawala. Jika suka berfoto, bisa memanfaatkan spot-spot foto yang menarik di pantai ini untuk mengabadikan momen sunset ini.
ADVERTISEMENT
Pantai Cinta Kedungu Bali adalah tempat yang cocok untuk wisatawan yang ingin menghabiskan waktu bersama pasangan, keluarga, atau teman-teman dengan suasana yang romantis dan menyenangkan. (WWN)