Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 Ā© PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Pantai Labuhan Amuk, Surga bagi Penggemar Snorkeling di Karangasem
9 Februari 2024 16:04 WIB
Ā·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pantai Labuhan Amuk yang terletak di daerah Karangasem, memiliki panorama bawah laut yang keren. Banyak pengunjung yang datang ke sini untuk snorkeling demi menikmati keindahan batu karang dan satwa di dalamnya.
ADVERTISEMENT
Ombak di pantai juga tidak terlalu tinggi karena berada di area teluk yang tenang. Sehingga sangat aman bagi yang ingin berenang dan bermain air di pinggir pantai
Pantai Labuhan Amuk: Lokasi, Tiket, dan Daya Tariknya
Pantai Labuhan Amuk berada di Antiga, Kec. Manggis, Kabupaten Karangasem , Bali 80871. Untuk masuk ke spot pantai, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk alias gratis.
Pantai ini terkenal dengan panorama alam bawah lautnya yang memesona. Mengutip dari situs tourism.karangasemkab.go.id, tujuan utama wisatawan yang berkunjung ke pantaiĀ ini adalah untuk menikmati keindahan panorama alam bawah laut yang masih alami.
Adapun daya tarik lain yang dimiliki Pantai Labuan Amuk, seperti:
1. Surga Snorkeling
Karena keindahannya di bawah laut, maka lokasi ini menjadi surganya snorkeling, diving, dan aktivitas lainnya yang bisa menikmati pemandangan bawah laut. Contohnya, seperti naik perahu bagi yang tidak ingin basah terkena air laut.
ADVERTISEMENT
2. Kursi Pantai
Di sini terdapat kursi pantai yang bisa dipakai pengunjung untuk istirahat sambil menikmati pemandangan lautan dan angin sepoi-sepoi. Tempat duduknya bisa dipakai untuk bersandar dan meluruskan kaki, sehingga cocok untuk yang lelah berkeliling pantai.
3. Perahu
Di sini banyak perahu yang disewakan untuk berkeliling pantai. Pengunjung akan menikmati panorama lautan sambil merasakan sensasi berlayar di atas gelombang lautan.
Selain itu, adanya perahu-perahu ini juga menjadi spot selfie yang bagus untuk dijadikan latar belakang foto.
4. Spot Memancing
Terdapat juga spot memancing yang bisa dipakai untuk memburu ikan langsung dari lautan. Ikan yang ada di sini sangat beragam dan besar jumlahnya sehingga pemancing yang beruntung tidak akan kecewa dengan hasil tangkapannya.
ADVERTISEMENT