Konten dari Pengguna

Rice Terrace Bali: Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Info Lainnya

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
21 November 2023 14:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rice terrace Bali, sumber foto: unsplash.com/Niklas Weiss
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rice terrace Bali, sumber foto: unsplash.com/Niklas Weiss
ADVERTISEMENT
Bali adalah salah satu destinasi wisata terpopuler di Indonesia yang menawarkan berbagai keindahan alam dan budaya. Salah satu daya tarik Bali yang tidak boleh dilewatkan adalah sawah-sawah terasering atau biasa dikenal dengan rice terrace Bali.
ADVERTISEMENT
Rice terrace ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang ke Bali. Salah satu rice terrace terbaik yang ada di Bali adalah Jatiluwih Rice Terrace.

Daya Tarik, Lokasi dan Jam Buka Jatiluwih Rice Terrace Bali

Ilustrasi rice terrace Bali, sumber foto: unsplash.com/Tobias Kaiser
Jatiluwih Rice Terraces adalah sawah terasering terbesar di Bali. Sawah-sawah ini membentang seluas 600 hektare di kaki Gunung Batukaru, dengan latar belakang gunung-gunung dan gunung berapi.
Sawah-sawah ini memiliki warna hijau yang berbeda-beda sesuai dengan musim tanam. Di sini, wisatawan bisa menyaksikan kehidupan petani lokal, bersepeda, atau berkunjung ke pura-pura kuno.
Ada beberapa daya tarik dari Jatiluwih Rice Terrace Bali yang membuatnya wajib dikunjungi oleh wisatawan.

1. Pemandangan yang Indah

Daya tarik pertama dari kawasan wisata ini tentunya adalah pemandangannya yang indah. Susunan sawah yang berundak-undak menciptakan panorama yang sangat cantik. Panorama tersebut akan membuat wisatawan yang datang merasa rileks dan tenang.
ADVERTISEMENT

2. Banyak Spot Foto Instagramable

Daya tarik lainnya dari kawasan ini adalah banyak tempat untuk berfoto ria. Wisatawan bisa mengabadikan berbagai momen dan mengunggahnya ke media sosial seperti Instagram atau TikTok.

3. Melakukan Trekking di Sawah

Daya tarik lainnya dari kawasan ini adalah wisatawan bisa merasakan sensasi berjalan-jalan di pematang sawah. Hal ini merupakan kegiatan yang sudah sangat sulit dilakukan di kota-kota besar.
Dikutip dari buku Segmentasi Pengunjung Daya Tarik Wisata Warisan Budaya Dunia Jatiluwih, Utama dan Suyasa (2018:6) lokasi Jatiluwih Rice Terrace Bali berada di Desa Jatiluwih, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan Bali.
Jika ingin berkunjung ke tempat wisata yang satu ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga pukul 18.00.

Harga Tiket, Cara Beli dan Rute ke Jatiluwih Rice Terrace Bali

Ilustrasi rice terrace Bali, sumber foto: unsplash.com
Bagi wisatawan yang datang ke kawasan Jatiluwih Rice Terrace wajib membayar tiket masuk. Berikut ini adalah rincian tiket masuk yang dibedakan berdasarkan jenis wisatawannya.
ADVERTISEMENT
Untuk pembelian tiket bisa dilakukan di pintu masuk kawasan wisata ini. Nantinya akan ada petugas yang membantu untuk pembelian tiket dan mengarahkan wisatawan yang datang ke kawasan ini.
Untuk rute menuju kawasan wisata ini tidak begitu sulit, apalagi sudah banyak petunjuk arahnya. Jaraknya sekitar 50 km dari Denpasar, atau sekitar 1,5 jam berkendara.
Misalnya ketika menggunakan kendaraan pribadi maka bisa mengikuti Jalan Raya Denpasar-Bedugul, lalu belok ke arah Jalan Raya Penebel-Jatiluwih.
Demikian adalah beberapa informasi mengenai Jatiluwih Rice Terrace Bali mulai dari daya tarik hingga cara ke kawasan tersebut. (ARD)
ADVERTISEMENT