Konten dari Pengguna

Taman Ujung Bali: Daya Tarik, Lokasi, Harga Tiket, dan Cara ke Sana

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
30 November 2023 14:04 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Taman Ujung Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/liliia iarullina
zoom-in-whitePerbesar
Taman Ujung Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/liliia iarullina
ADVERTISEMENT
Bali memiliki banyak taman cantik, salah satunya Taman Soekasada atau yang biasa disebut Taman Ujung. Bagi yang tertarik berkunjung ke sana, wajib tahu informasi Taman Ujung Bali meliputi daya tarik, lokasi, harga tiket, dan cara ke sana terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
Lokasi dari Taman Ujung berada di Jalan Raya Taman Tumbu, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, Bali. Taman ini awalnya dibangun pada tahun 1901 dengan nama kolam Dirah. Hingga akhirnya pada tahun 1909 taman ini dikembangkan dan dibangun menjadi tempat peristirahatan raja Karangasem.

Daya Tarik dan Harga Tiket Taman Ujung Bali

Taman Ujung Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/René Riegal
Saat ini Taman Ujung telah menjadi salah satu destinasi wisata di Bali. Taman Ujung Bali memiliki beberapa daya tarik yang berhasil menarik minat wisatawan untuk datang berwisata ke sini. Beberapa daya tarik tersebut antara lain.

1. Area Taman yang Indah

Taman Ujung dikenal dengan keindahan area tamannya. Wisatawan bisa menikmati pemandangan pepohonan hijau hingga laut biru yang ada di kejauhan dengan sangat jelas.

2. Adanya Danau dan Bangunan yang Estetik

Taman Ujung juga memiliki area kolam yang cukup besar di mana kolam tersebut berisi ikan hias yang menambah cantik kolam. Tidak hanya itu, terdapat bangunan estetik di taman ini yang menjadi daya tarik dari Taman Ujung.
ADVERTISEMENT

3. Tempat untuk Menikmati Tiga Pemandangan Berbeda

Daya tarik lainnya dari Taman Ujung adalah wisatawan bisa menikmati keindahan alam dari tiga pemandangan yang berbeda. Pemandangan berupa taman, laut, hingga pegunungan bisa disaksikan sekaligus dari kawasan Taman Ujung.
Untuk bisa berkunjung ke Taman Ujung, para wisatawan perlu membayar tiket masuk dengan harga yang masih terjangkau. Harga tiket masuk Taman Ujung ini sebesar Rp25.000 per orang untuk wisatawan lokal dan Rp75.000 untuk wisatawan mancanegara.

Cara ke Taman Ujung Bali dari Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai

Taman Ujung Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/liliia iarullina
Tidak sulit untuk mencapai lokasi dari Taman Ujung. Dikutip dari situs resmi di tourism.karangasemkab.go.id, dari pusat Denpasar, jaraknya memang cukup jauh yakni sekitar 77 KM dengan waktu tempuh dua jam perjalanan.
Wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun menyewa kendaraan untuk mempermudah tiba di lokasi. Jika mengawali perjalanan dari kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, maka bisa menuju ke Jalan Nusa Dua - Bandara Ngurah Rai - Benoa Toll Road dan melewati jalan tol Mandara.
ADVERTISEMENT
Nantinya gunakan lajur manapun untuk ke luar menuju kawasan Denpasar Sanur dan bergabung di Jalan Raya Pelabuhan Benoa. Lalu arahkan kendaraan untuk belok kanan menuju Jalan Bypass Ngurah Rai sepanjang 11 KM. Kemudian lanjutkan perjalanan menuju Jalan Prof. Dr. Ida Bagus Mantra hingga tiba di Jalan Karangasem-Seraya.
Jika sudah tiba di Jalan Karangasem-Seraya, maka lokasi dari Taman Ujung sudah dekat. Nantinya taman tersebut akan ada di kiri jalan dan wisatawan bisa turun untuk menikmati keindahan taman secara langsung.
Itu dia informasi mengenai Taman Ujung Bali yang perlu diketahui sebelum berwisata. Dengan mengetahui informasi tersebut, wisata ke Taman Ujung akan jadi lebih mudah dan bisa menikmati keindahan taman dengan puas. (PRI)
ADVERTISEMENT