Konten dari Pengguna

Tanah Wuk, Wisata Murah yang Tawarkan Pemandangan Indah

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
12 Februari 2024 15:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
[Tanah Wuk] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/LishaRiabibina
zoom-in-whitePerbesar
[Tanah Wuk] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/LishaRiabibina
ADVERTISEMENT
Jika gemar plesiran ke tempat wisata yang masih sepi, Tanah Wuk dapat menjadi rekomendasi yang tepat untuk wisatawan. Pasalnya, tempat ini cukup sunyi karena jauh dari kebisingan dan ingar bingar kota.
ADVERTISEMENT
Wisata ini menampilkan pemandangan alam berupa hamparan sungai yang dikelilingi dengan pepohonan hijau. Wisata ini masih tergolong asri dan tentunya cocok untuk refreshing dari padatnya rutinitas sehari-hari.

Daya Tarik Tanah Wuk

[Tanah Wuk] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/ZhangKaiyv
Mengutip buku Kesehatan dan Keselamatan Wisata, Ady irawan, dkk (2021), Tanah Wuk terletak di Desa Adat Gerana, Sangeh, Kecamatan Abiansemal. Beberapa daya tarik yang dimiliki wisata alam ini, yaitu sebagai berikut.

1. Pemandangan yang Indah

Tempat ini menampakkan hamparan ngarai Sungai Tukad Penet yang jernih dan bersih. Apalagi terdapat pepohonan hijau di sekitarnya yang membuat suasananya semakin terasa asri.
Terdapat jembatan penghubung antara Kecamatan Abiansemal dengan Kecamatan Marga di seberang lembah, kehadiran jembatan ini semakin menambah keindahan panorama di Tanah Wuk.

2. Banyak Spot Bersantai

Ada beberapa spot tempat duduk yang bisa dipilih untuk bersantai sembari menyeduh kopi. Tidak perlu bingung jika merasa lapar, sebab di sekitar kawasan ini banyak warung-warung yang menjajakan aneka makanan dan minuman.
ADVERTISEMENT

3. Gua Alami yang Sunyi

Jika ingin melihat gua alam dan pancuran, lokasinya berada di sekitar dasar lembah. Tidak sedikit turis mancanegara yang melakukan meditasi di gua tersebut untuk mencari ketenangan.

Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket ke Tanah Wuk

[Tanah Wuk] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/LucaBravo
Tanah Wuk berada di Desa Adat Gerana. Jika berangkat dari Denpasar, diperlukan waktu sekitar 1,5 jam perjalanan untuk sampai di titik lokasi. Jarak wisata ini sekitar 2 km dari Wisata Hutan Pala Sangeh.
Setelah tiba di hutan tersebut, ambil arah ke utara. Setelah melewati pertigaan, ambil arah ke jalan kecil di tengah sawah sepanjang 150 meter ke arah barat.
Usai mentok ke barat, ada papan penunjuk arah ke Tanah Wuk. Baik motor maupun mobil dapat masuk ke tempat wisata ini karena aksesnya sudah cukup memadai.
ADVERTISEMENT
Jam operasionalnya mulai pukul 9.00-18.00 WITA. Bagi pengunjung dewasa akan dikenakan tarif masuk sebesar Rp10.000. Adapun tarif untuk anak-anak sebesar Rp5.000.
Tanah Wuk bisa menjadi alternatif liburan untuk dikunjungi bersama keluarga. Pemandangan alamnya sangat indah dan banyak spot instagramable, sehingga patut untuk dijelajahi. (DLA)