Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
2 Rekomendasi Tempat Makan Pizza Kaki Lima di Bandung
1 Juni 2024 14:37 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pizza merupakan kudapan favorit masyarakat dunia yang berasal dari Italia. Tidak heran jika makanan ini sangat mudah ditemukan, termasuk di kaki lima. Ada beberapa rekomendasi tempat makan pizza kaki lima di Bandung.
ADVERTISEMENT
Meski disajikan dengan gaya kaki lima di pinggir jalan dan hanya menggunakan tenda-tenda, soal rasa sebenarnya tidak perlu diragukan lagi. Karena pizza yang disajikan secara rasa tidak kalah dengan restoran mewah.
2 Rekomendasi Tempat Makan Pizza Kaki Lima di Bandung yang Wajib Dicoba
Pizza merupakan makanan yang diciptakan oleh pembuat roti Neapolitan pada awal tahun 1800-an di Napoli, Italia. Kata "pizza" pertama kali didokumentasikan pada tahun 997 M di Gaeta dan berturut-turut di berbagai wilayah Italia Tengah dan Selatan.
Kini pizza menjadi makanan yang disukai banyak orang, termasuk orang-orang di Indonesia. Berikut ini adalah rekomendasi tempat makan pizza kaki lima di Bandung yang rasanya tidak kalah dengan restoran bintang lima.
ADVERTISEMENT
1. Emperano Pizza
Tempat makan pertama yang wajib dicoba ketika ingin menikmati rasa pizza yang autentik namun tidak ingin ke restoran Italia yang mewah adalah Emperano Pizza. Dikutip dari Instagramnya @emperanopizza, di tempat makan ini tersedia pizza dengan berbagai varian dan ukuran.
Sebenarnya nama dari tempat makan ini sudah menggambarkan bahwa ini merupakan tempat makan kaki lima dengan menu utama pizza yang lezat. Bagi pengunjung yang muslim tidak perlu khawatir karena di sini semua makanannya 100 persen halal.
Tempat makan ini memiliki dua cabang, salah satunya adalah di Cikuray Bandung yang buka setiap hari dari pukul 16.00 hingga 23.00 WIB. Menu pizza di sini beragam misalnya margherita, portobello mush hingga beef pepperoni.
Alamat: Cibangkong, Jl. Cikuray, Kota Bandung, Jawa Barat 40263.
ADVERTISEMENT
2. Kedai Pizza Kampung (KPK)
Tempat kedua yang bisa dikunjungi untuk menikmati pizza dengan gaya yang berbeda adalah Kedai Pizza Kampung. Di sini selain menu yang disediakan ada berbagai macam pizza dengan topping yang enak dan lezat.
Tempatnya yang nyaman dan unik menjadi kelebihan lainnya dari tempat makan pizza ini. Tempatnya sederhana dengan beberapa meja yang terbuat dari kayu. Namun suasananya tetap nyaman untuk menyantap pizza bersama keluarga atau teman.
Tempat makan ini buka setiap hari dari pukul 11.00 hingga 21.00 WIB. Jika berminat bisa datang pada jam tersebut.
Alamat: JL. Dipatiukur, No. 76 A, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132.
Itulah dua rekomendasi tempat makan pizza kaki lima Bandung yang bisa dijadikan sebagai referensi. (WWN)
ADVERTISEMENT