Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Makanan Khas Cirebon di Bandung yang Enak
29 Maret 2024 13:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Makanan khas Cirebon di Bandung dapat ditemui dengan mudah. Bahkan, beberapa makanannya sudah terkenal dan disukai masyarakat Bandung , salah satunya ada tahu gejrot.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Makanan Tradisional Indonesia Seri 3, Murdijati Gardjito dkk (2019:75), asal mula tahu gejrot berawal dari dapur produksi milik keturunan Cina yang berlokasi di Desa Jatiseeng, Kecamatan Ciledug, Cirebon.
Daftar Makanan Khas Cirebon di Bandung
Tidak hanya tahu gejrot saja, masih ada makanan khas Cirebon lain yang enak dan dapat ditemui dengan mudah di kawasan Bandung. Berikut ini beberapa makanannya yang bisa dijadikan referensi kuliner.
1. Tahu Gejrot
Seperti yang disinggung, tahu gejrot ini berawal dari pabrik milik keturunan Cina, yang kemudian pribumi bisa membuatnya sendiri setelah praktik beberapa tahun di pabrik tersebut.
Salah satu ciri khas dari makanan ini ialah penyajiannya yang hanya menggunakan bumbu cair (dibuat dari campuran gula kelapa, kecap, asam, air, dan garam). Atau, dapat ditambah dengan bumbu lain sesuai selera, seperti bawang putih dan cabai rawit yang diiris atau diulek.
ADVERTISEMENT
Bahkan penyajiannya pun sangat khas, menggunakan piring kecil terbuat dari material tanah liat.
Adapun pedagang tahu gejrot yang terkenal di Bandung ialah Tahu Gejrot Cukmai yang biasanya mangkal di Jl. Batununggal Indah I No.32, Batununggal, Kec. Bandung Kidul.
2. Empal Gentong
Secara sederhana empal gentong merupakan hidangan kuah yang terdiri dari potongan daging sapi, babat dan usus. Sekilas, menu ini terlihat mirip dengan gulai. Cara pengolahannya adalah dimasak dalam gentong menggunakan kayu bakar, bukan kompor.
Salah satu tempat populer makan empal gentong khas Cirebon yang enak di Bandung ialah Empal Gentong & Ketoprak Cihapit yang dapat dijumpai di Jl. Cihapit No.31, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.
3. Nasi Jamblang
Kata “Jamblang” berasal dari nama daerah Cirebon . Sajian ini cukup populer, penuh cita rasa dan isiannya mengenyangkan. Menu ini terdiri dari nasi dan lauk pauk mulai dari pepes telur asin, terung balado, semur daging, tempe goreng yang disajikan dengan sangat khas, dibungkus menggunakan daun jati.
ADVERTISEMENT
Salah satu tempatnya ada Nasi Jamblang Asli Khas Cirebon Sadakeling yang ada di kawasan Jl. Sadakeling No.11, Burangrang, Kec. Lengkong, Kota Bandung.
Demikian ketiga menu makanan khas Cirebon di Bandung yang enak dan populer yang bisa melengkapi kegiatan kuliner wisatawan. (INE)