Konten dari Pengguna

3 Pilihan Tempat Makan di Dekat RS Santo Borromeus Bandung

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
24 Juni 2024 13:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pilihan Tempat Makan di Dekat RS Santo Borromeus Bandung. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/shawnanggg
zoom-in-whitePerbesar
Pilihan Tempat Makan di Dekat RS Santo Borromeus Bandung. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/shawnanggg
ADVERTISEMENT
RS Santo Borromeus Bandung merupakan salah satu rumah sakit besar yang ada di Bandung. Jika sedang melakukan perawatan atau menunggu keluarga yang sakit, ada beberapa pilihan tempat makan di dekat RS Santo Borromeus Bandung yang bisa dituju.
ADVERTISEMENT
Tempat makan ini cocok untuk mengisi perut saat sedang merasa lapar. Selain itu, tempat makan di kawasan ini juga menyediakan berbagai menu makanan yang enak dan lezat.

3 Pilihan Tempat Makan di Dekat RS Santo Borromeus Bandung untuk Referensi

Pilihan Tempat Makan di Dekat RS Santo Borromeus Bandung. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/daan evers
Dikutip dari laman resmi rsborromeus.com, RS Santo Borromeus Bandung merupakan salah satu rumah sakit terkemuka yang ada di Bandung, Jawa Barat. Rumah sakit ini sudah ada sejak tahun 1921.
Rumah sakit ini terkenal dengan fasilitasnya yang lengkap mulai dari unit dasar hingga perawatan khusus. Selain itu, terkenal memiliki berbagai alat medis yang bisa mendukung perawatan setiap pasien yang datang.
Jika berada di rumah sakit ini, ada beberapa pilihan tempat makan di dekat RS Santo Borromeus Bandung yang bisa dijadikan referensi.
ADVERTISEMENT

1. Madame Sari Restaurant

Madame Sari Restaurant merupakan salah satu restoran yang ada di kawasan rumah sakit ini dan bisa dijadikan pilihan untuk mengisi perut. Di restoran ini, ada banyak pilihan menu makanan yang bisa dipilih mulai dari makanan nusantara hingga western.
Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.85, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132.

2. Toko You

Tempat kedua yang bisa digunakan untuk makan ketika sedang menunggu pasien di rumah sakit ini adalah Toko You. Di sini pengunjung bisa membeli berbagai barang dan produk serta menikmati berbagai menu makanan.
Kebanyakan menu makanan di tempat ini merupakan menu makanan western dan juga makanan Jepang, seperti sushi dan lain sebagainya. Namun, bagi pengunjung yang tidak suka makanan tersebut, bisa menikmati beberapa makanan Nusantara, seperti sup ayam.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Hasanudin No.12, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132.

3. Kedai Timbel Dago

Kedai Timbel Dago menjadi tempat makan selanjutnya yang bisa dijadikan pilihan karena lokasinya tidak jauh dengan RS Santo Borromeus Bandung. Pengunjung yang datang bisa menikmati berbagai menu makanan di sini, seperti ayam bakar, mi, nasi goreng, karedok, dan lain sebagainya.
Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.117, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132.
Demikian adalah pembahasan mengenai rekomendasi pilihan tempat makan di dekat RS Santo Borromeus Bandung yang menyediakan berbagai menu. (WWN)