Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
3 Rekomendasi Renang di Hotel Bandung yang Bisa untuk Umum
12 Maret 2024 14:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada banyak kolam renang di hotel Bandung yang bisa untuk umum. Salah satunya adalah kolam renang di Hotel Mercure Bandung City Centre. Kolam di hotel juga lebih bersih karena selalu dibersihkan setiap pagi.
ADVERTISEMENT
Jika para pengunjung berenang di hotel, kolamnya lebih sepi karena yang berenang adalah pengunjung hotel itu saja, jarang orang dari luar. Berenang di hotel sangat cocok untuk bersantai dan bermain air sambil menikmati weekend.
Menikmati Keseruan Renang di Hotel Bandung yang Bisa untuk Umum
Banyak orang mengira bahwa kolam renang di hotel tidak bisa digunakan oleh masyarakat umum. Masyarakat mengira bahwa yang bisa berenang di kolam renang hotel hanya pengunjung hotel saja.
Namun, ada beberapa kolam renang di Hotel Bandung yang bisa untuk umum. Berikut beberapa rekomendasinya.
1. Mercure Bandung City Centre
Hotel ini berlokasi di kawasan pusat bisnis dan kawasan bersejarah Bandung. Mercure Bandung City Centre hanya berjarak 25 menit dari Bandara Internasional Bandung, 14 menit dari stasiun kereta api Bandung dan hanya beberapa langkah dari Gedung Merdeka.
ADVERTISEMENT
Kolam renangnya "Skyview Pool & Bar" berada di rooftop. Hal ini merupakan konsep baru tempat chill out di mana pengunjung dapat bersantai dan bersenang-senang. Untuk renang di sini, pengunjung dapat mengeluarkan biaya sebesar Rp100.000 - Rp200.000.
Kombinasi infinity pool, rooftop bar dan pemandangan yang indah di jantung Kota Bandung merupakan sensasi yang sempurna. Lokasinya ada di Jalan Lengkong Besar No. 8, Cikawao, Lengkong.
2. Art Deco Luxury Hotel & Residence Bandung
Art Deco Luxury Hotel & Residence Bandung meemiliki kolam renang dengan arsitektur khas urban. Kolam renang di hotel ini bergaya modern tapi tetap tidak meninggalkan sisi alamnya.
Ada banyak pohon kelapa dan tumbuhan hijau yang mengelilingi hotel ini. Hotel bintang 5 ini memiliki fasilitas yang sangat baik. Dikutip dari situs resmi https://artdecoluxury.com/, hotel ini memiliki taman tematik, jogging trek, area bermain anak, dan tentunya infinity pool.
ADVERTISEMENT
Kolam renang ini akan membuat pengunjung merasa ada di ujung dunia. Pemandangan yang membentang luas membuat kolam renang ini disebut infinity pool.
Para pengunjung juga bisa mencoba whirpool di sana. Whirpool merupakan semacam jacuzzi tapi ada pusaran airnya. Sangat seru bersantai di kolam air hangat dengan "ombak" berputar sambil memandang view kota.
Lokasinya ada di Jalan Rancabentang No.2, Ciumbuleuit, Cidadap. Kolam renang ini buka setiap hari mulai pukul 06.00 WIB. Saat weekday kolam renang ini tutup pada pulu 18.00 WIB, sedangkan pada weekend kolam renang ini tutup pada pukul 20.00 WIB.
3. Grandia Hotel, Resto & Bakery
Grandia Hotel ini memiliki infinity pool yang berada di bagian roftoop-nya. Para pengunjung dapat berenang sambil berfoto di kolam renang ini.
ADVERTISEMENT
Sambil berenang, para pengunjung bisa melihat pemandangan dengan view utama Jalan Layang Pasupati dan juga keindahan Kota Bandung. Lokasinya ada di Jalan Cihampelas No.80-82, Tamansari, Kec. Bandung Wetan.
Infinity pool ini buka setiap hari. Para pengunjung cuku merogoh kocek sebesar Rp100.000 dan sudah dapat makan siang.
Demikianlah beberapa rekomendasi kolam renang di hotel Bandung yang bisa untuk umum. (Msr)