Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Tempat Makan dekat Lembang Wonderland

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
11 Desember 2024 14:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Makan dekat Lembang Wonderland Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Robert Bye
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Makan dekat Lembang Wonderland Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Robert Bye
ADVERTISEMENT
Terdapat sejumlah tempat makan dekat Lembang Wonderland yang bisa dikunjungi saat sedang berada di kawasan ini. Lembang Wonderland adalah destinasi keluarga yang menawarkan berbagai wahana seru.
ADVERTISEMENT
Pengunjung tidak perlu khawatir sulit mencari makanan di daerah ini. Ada banyak restoran yang menyajikan berbagai hidangan lezat yang tersedia.

Rekomendasi Tempat Makan dekat Lembang Wonderland, Wajib Dicoba

Lembang memiliki sejumlah tempat makan yang menawarkan aneka menu menggoyang lidah. Mulai dari hidangan khas Sunda hingga kuliner kekinian tersedia di sini. Bagi yang sedang berada di daerah ini, berikut rekomendasi tempat makan dekat Lembang Wonderland.

1. Mie Gacoan Lembang Bandung

Jika suka mi pedas, Mie Gacoan Lembang Bandung wajib dikunjungi. Dikutip dari akun Instagram resmi @mie.gacoan, restoran ini memiliki beberapa menu seperti mie gacoan, mie suit, mie hompimpa, udang keju, udang rambutan, dan sebagainya.
Tempat makan ini berjarak sekitar 400 meter dari Lembang Wonderland. Area makan di sini luas dan nyaman.
ADVERTISEMENT

2. Rumah Makan Marantina

Rumah Makan Marantina berjarak sekitar 450 meter dari Lembang Wonderland. Rumah makan ini menyajikan berbagai hidangan khas Sunda yang nikmat. Beberapa menu yang tersedia adalah ayam goreng, pepes ayam, pepes ikan mas, gepuk, acar ikan mas, ulukutek leunca, karedok, dan lainnya.

3. Gubug Makan Mang Engking Lembang

Rekomendasi berikutnya adalah Gubug Makan Mang Engking Lembang. Restoran ini berjarak kurang lebih 3 km dari Lembang Wonderland. Restoran ini menyediakan menu khas Sunda dan tempat yang nyaman.
Menariknya, tersedia area makan berupa saung dengan kolam ikan di bawahnya. Adapun menu yang tersedia antara lain adalah udang bakar madu, kepiting lada hitam, gurame bumbu cobek, cumi bakar madu, iga penyet, karedok, bandrek, bajigur, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Beberapa tempat makan dekat Lembang Wonderland tersebut bisa dijadikan referensi restoran yang perlu dikunjungi. Selamat menikmati. (KRI)