Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Tempat Wisata Ramah Difabel di Bandung

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
19 Juli 2024 12:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata Ramah Difabel di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Rollz International
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata Ramah Difabel di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Rollz International
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bandung terkenal memiliki sejumlah tempat wisata yang menarik. Beberapa tempat wisata di sini ada yang sudah ramah difabel. Tempat wisata ramah difabel di Bandung perlu diketahui untuk referensi liburan yang menyenangkan.
ADVERTISEMENT
Objek wisata seperti ini biasanya memiliki akses yang mudah dan tidak memiliki banyak tangga. Dengan begitu, pengunjung bisa lebih mudah beraktivitas di sini.

Rekomendasi Tempat Wisata Ramah Difabel di Bandung untuk Berlibur

Setiap orang berhak untuk menikmati tempat wisata yang mudah diakses, termasuk untuk para penyandang disabilitas. Saat ini sudah ada semakin banyak objek wisata ramah difabel yang telah dibuka. Berikut rekomendasi tempat wisata ramah difabel di Bandung.

1. Fairy Garden by The Lodge

Dikutip dari akun Instagram resmi @fairygardenbandung, Fairy Garden by The Lodge memiliki pertunjukan peri, flower garden, dan sejumlah wahana. Tempat ini luas sehingga akan mudah diakses oleh pengunjung difabel. Pengunjung juga bisa memberi makan beberapa hewan yang menggemaskan.
ADVERTISEMENT

2. Taman Lansia

Jika ingin bersantai sambil menikmati udara segar, bisa datang ke Taman Lansia. Meskipun bernama Taman Lansia, taman ini diperuntukkan bagi pengunjung dari berbagai kalangan usia. Taman ini dipenuhi dengan pepohonan rindang sehingga suasananya asri. Pengunjung juga bisa berpiknik atau berolahraga di sini.

3. Dusun Bambu

Rekomendasi berikutnya adalah Dusun Bambu. Kawasan wisata ini telah menyediakan jalur khusus untuk kursi roda sehingga sangat memudahkan pengunjung difabel. Tempat wisata ini menyajikan konsep pedesaan Sunda yang indah dan tenang.
Di sini pengunjung bisa melihat sawah, danau, dan taman yang luas. Pengelola Dusun Bambu juga telah menyediakan berbagai wahana yang seru.
ADVERTISEMENT
Rekomendasi beberapa tempat wisata ramah difabel di Bandung tersebut bisa dijadikan acuan untuk berlibur. Tempat wisata tersebut menyuguhkan pemandangan indah dan suasana yang menyenangkan. (KRI)