Konten dari Pengguna

3 Salon di Bandung Indah Plaza untuk Perawatan Rambut dan Kecantikan

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
8 Mei 2024 14:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Salon di bandung indah plaza. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Lindsay Cash
zoom-in-whitePerbesar
Salon di bandung indah plaza. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Lindsay Cash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bandung Indah Plaza tidak hanya menawarkan tempat belanja yang lengkap. Pasalnya, pengunjung juga dapat mendapatkan pelayanan perawatan rambut dan kecantikan di beberapa salon di Bandung Indah Plaza.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari akun Instagram @bandungindahplaza, Bandung Indah Plaza adalah salah satu pusat perbelanjaan besar yang ada di kota Bandung. Mal ini merupakan pusat perbelanjaan tertua di Bandung.

3 Salon di Bandung Indah Plaza

Salon di bandung indah plaza. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Giorfio Trovato
Bandung Indah Plaza menyediakan berbagai pilihan belanja untuk para pengunjungnya, termasuk perawatan rambut dan kecantikan. Berikut adalah beberapa salon di Bandung Indah Plaza yang bisa dikunjungi.

1. Yovie Salon

Yovie Salon termasuk salah satu salon kecantikan yang ada di BIP atau Bandung Indah Plaza. Salon menawarkan berbagai perawatan rambut dan tubuh, termasuk cuci rambut, facial, hair mask, potong rambut, dan lain-lain.
Harga jasanya cukup terjangkau dengan kualitas terbaik. Sehingga salon ini dapat menjadi salah satu salon terpercaya di Bandung.
ADVERTISEMENT

2. Johny Andrean Salon

Selanjutnya, Johny Andrean Salon menjadi salah satu salon kecantikan yang telah melanglang buana dalam bisnis perawatan rambut di Indonesia.
Salon memiliki beragam jenis perawatan rambut. Di antaranya potong rambut, pijat refleksi, keratin rambut, hand spa, manicure, hingga pijat punggung.

3. My Beauty Salon and Relaxology

Terakhir, My Beauty Salon and Relaxology adalah salah satu tempat yang menggabungkan pijat dengan perawatan kecantikan. Di salon ini, pengunjung dapat melakukan terapi, pijat refleksi, dan perawatan kecantikan.
Relaxology sendiri adalah terapi pijat pada titik-titik refleksi tertentu pada bagian badan, kaki, atau tangan. Di samping itu, pengunjung juga melakukan perawatan rambut, seperti creambath, masker, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Salon di Bandung Indah Plaza (BIP) menawarkan perawatan rambut dan kecantikan yang berkualitas. Dengan adanya salon-salon tersebut, pengunjung dapat memanjakan diri setelah lelah berbelanja di mal.(ERI)