Konten dari Pengguna

3 Tempat Service Kamera Bandung dengan Layanan Cepat dan Ramah

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
14 Mei 2024 12:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Service kamera bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Barrett Ward
zoom-in-whitePerbesar
Service kamera bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Barrett Ward
ADVERTISEMENT
Bagi para fotografer tentunya penting untuk menjaga kondisi kamera supaya tetap bagus. Apabila kamera yang dimiliki sedang mengalami masalah, terdapat beberapa tempat service kamera Bandung yang terkenal menawarkan layanan cepat dan juga ramah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Pengaruh Kecerdasan Emosional, Sosial, dan Adversitas Siswa terhadap Kreativitas Videografi, Ayu Nurul Amalia, S.Kom dkk, (hal. 27), kamera adalah seperangkat peralatan beserta aksesorisnya yang mempunyai fungsi menangkap suatu objek menjadi sebuah gambar yang merupakan hasil proyeksi pada sistem lensa.

3 Tempat Service Kamera Bandung

Service kamera bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya.Sumber: Unsplash/Jarren Rocks
Di Bandung cukup banyak tempat service kamera yang bisa dikunjungi. Meski begitu, pengunjung harus tetap cermat memilih toko mana yang benar-benar menawarkan tempat yang bagus, pelayanan cepat, dan ramah.
Berikut rekomendasi tempat service kamera Bandung yang bisa dijadikan referensi.

1. Tempat Service Kamera di Kecamatan Sumur

Tempat pertama ini dulunya bernama MorCe Foto yang dimiliki Pak Herry ahli service kamera. Toko menawarkan jasa perbaikan kamera digital dan analog 35mm camera atau 120 mm medium format kamera, perbaikan, dan perawatan kamera dan lensa yang recommended.
ADVERTISEMENT

2. Crystal Digishop

Crystal Digishop termasuk salah satu tempat service kamera yang populer karena responnya yang cepat. Toko siap membantu pengunjung apabila kameranya mati total, eror di kefungsian kamera, terkena air, dan lain-lain.
Tempatnya juga didukung oleh tim teknisi yang ahli di bidang kamera DSLR, Mirrorless, Prosumer, Kamera Digital, Handycam, dan Action Cam.

3. Pak Toto Laswi

Ketiga ada tempat service kamera di Pak Toto Laswi. Tempatnya terkenal dengan perbaikan kamera dan flash terbaik di Jabodetabek. Pelayanan di toko ini juga terbilang cepat, dan ramah.
ADVERTISEMENT
Ketiga tempat service kamera Bandung layanan cepat dan ramah di atas dapat dikunjungi apabila membutuhkan perawatan atau perbaikan kamera untuk hasil lebih baik. (ERI)