Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
3 Toko Roti dan Kue Legendaris di Bandung yang Enak
11 Januari 2024 15:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bandung menawarkan banyak pilihan kuliner, mulai dari kekinian sampai legendaris. Bagi yang ingin mencicipi kuliner di bandung, ada beberapa toko roti dan kue legendaris di Bandung yang patut di kunjungi saat di sana.
ADVERTISEMENT
Kuliner bandung memang terkenal enak-enak. Seperti dikutip dari laman jabarprov.go.id, Kota Bandung dinobatkan sebagai salah satu kota dalam 100 Best Food Cities (Makanan Kota Terbaik) versi Taste Atlas yang sukses meraih posisi kesepuluh.
3 Toko Roti dan Kue Legendaris
Di tengah keberagaman kuliner yang ada, roti dan kue di Bandung menjadi salah satu ikon cita rasa yang telah menyajikan kelezatan selama bertahun-tahun.
Berikut beberapa toko roti dan kue Legendaris di Bandung juga melibatkan warisan kuliner khas Kota Kembang.
1. Sumber Hidangan
Sumber Hidangan salah satu toko roti legendaris di Bandung yang sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Tempatnya nyaman untuk bersantai dengan suasana klasik.
Roti yang tersedia juga beragam, ada roti tawar, pastry, croissant, madeleise, prombiere, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
2. Toko Sidodadi
Toko roti dan kue legend selanjutnya di Bandung adalah Toko Sidodadi. Selain lezat, harga roti dan kuenya murah-murah, dengan vibes tempat jadul seperti zaman dulu.
Menu roti dan kue yang tersedia di antaranya da roti horn, roti pisang keju, roti pisang coklat, dan lain-lain dengan tekstur empuk dan rasa yang tidak pernah berubah.
3. Toko Kue Ny.Oey
Toko Kue Ny. Oey adalah toko roti kue dan roti yang sudah berdiri sejak tahun 1965. Di sini masih menjual berbagai kue tradisional, dan varian roti empuk, seperti roti keju, roti sosis keju, dan roti bakso.
ADVERTISEMENT
Itulah tiga toko roti dan kue legendaris di Bandung yang merupakan tempat-tempat menikmati kelezatan kue yang telah memikat hati selama bertahun-tahun. Semoga informasinya membantu. (ERI)