Konten dari Pengguna

4 Chinese Food Bandung dengan Rasa Masakan Autentik

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
1 Desember 2023 11:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi chinese food Bandung, Sumber: Pexels/Thu Huynh
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi chinese food Bandung, Sumber: Pexels/Thu Huynh
ADVERTISEMENT
Kota Bandung merupakan kota yang terkenal dengan pesona dan keberagaman makanannya. Salah satunya yaitu Chinese food Bandung yang memiliki rasanya yang istimewa. Sejumlah restoran Chinese food di kota ini yang tidak hanya menawarkan hidangan yang lezat.
ADVERTISEMENT
Tetapi juga menghadirkan pengalaman kuliner yang autentik. Chinese food memikat para penikmat makanan dengan cita rasa yang khas, menggabungkan tradisi masakan Tongkok dengan sentuhan lokal yang membuatnya unik.

Chinese Food Bandung

Ilustrasi chinese food Bandung, Sumber: Pexels/ela dalgın
Dari restoran yang telah menjadi bagian dari tradisi kuliner sejak puluhan tahun hingga tempat-tempat eksklusif yang menawarkan pengalaman makan dengan pemandangan Kota Bandung yang indah.
Inilah 4 Chinese food Bandung dengan rasa masakan autentik.

1. Tian Jing Lou

Mengutip dari situs intercontinentalbandung.com, Tian Jing Lou menawarkan pengalaman bersantap baru yang luar biasa dengan masakan Cina yang lezat dan autentik. Menu makan malam hanya menampilkan bahan-bahan terbaik dan dengan keadaan segar.
Terletak di lantai 18 Hotel InterContinental Bandung, restoran ini tidak hanya menghadirkan hidangan autentik dari Tongkok, tetapi juga menawarkan pemandangan cantik Kota Bandung.
ADVERTISEMENT
Dengan jasa Chef yang profesional, menu andalannya seperti sup bibir ikan dan salted egg prawn menjadikan setiap kunjungan ke restoran ini sebagai pengalaman kuliner yang tidak terlupakan. Untuk harga makanannya berkisar Rp100.000 sampai Rp200.000/orang.
Alamat:
Jam Operasional:

2. Restoran 499

Restoran 499 telah menjadi bagian dari tradisi kuliner di Bandung sejak 1968. Tidak hanya menawarkan hidangan lezat seperti fuyunghai, mi goreng, dan capcay, tetapi juga menggabungkan cita rasa autentik dengan kehalalan yang dijamin.
Terletak strategis di Jalan Ahmad Yani, restoran ini menjadi pilihan favorit warga setempat, sementara harga yang terjangkau membuatnya ramah di kantong. Harga menu di sini, kisaran Rp40.000 sampai Rp100.000.
ADVERTISEMENT

3. RM Marema

RM Marema merupakan tempat makan yang santai dan terjangkau, menyajikan hidangan China halal dengan harga ramah di kantong.
Terletak di Tubagus Ismail Raya, RM Marema menjadi tempat yang ramai dikunjungi untuk menikmati hidangan China klasik, terutama capcay marema yang menjadi menu andalannya. Kisaran harga menunya yaitu Rp30.000-Rp100.000.

4. RR Chinese Food

Jika mencari tempat makan Chinese food yang buka 24 jam, RR Chinese Food di Jalan Terusan Babakan Jeruk adalah pilihan yang sempurna. Dengan hidangan utama seperti fuyunghai dan kwetiau, restoran ini memenuhi selera pengunjung dari pagi hingga malam.
Harga yang terjangkau dan variasi menu yang beragam menjadikannya tempat yang populer di kalangan pecinta kuliner China di Bandung. Harga makanan di sini, berkisar Rp50.000 sampai dengan Rp120.000.
ADVERTISEMENT
Itulah Chinese food Bandung dengan rasa masakan yang autentik, pasti cocok untuk penggemar kuliner ala Tiongkok. Dengan cita rasa yang memikat dan harga yang bersahabat, menjadikan pengalaman kuliner di Bandung semakin lengkap dan tidak terlupakan. (RIZ)