Konten dari Pengguna

4 Kuliner Jatinangor yang Cocok untuk Mahasiswa

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
3 Agustus 2024 14:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kuliner Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya, Pexels/Archie Binamira
zoom-in-whitePerbesar
Kuliner Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya, Pexels/Archie Binamira
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat ini terdapat beberapa tempat makan yang bisa dikunjungi ketika ingin kulineran di Jatinangor. Kuliner Jatinangor ini bisa dikunjungi oleh setiap lapisan masyarakat bahkan mahasiswa karena memiliki harga yang cukup terjangkau.
ADVERTISEMENT
Jatinangor merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Di daerah ini terdapat beberapa kampus, seperti UNPAD, ITB, dan IPDN.

4 Kuliner Jatinangor untuk Kalangan Mahasiswa

Mengutip dari buku Pengembangan Industri Kuliner Berbasis Makanan Tradisional, DR. Syamsul Rahman (2021:60), wisata kuliner bukan hanya untuk mencicipi makanan, tetapi juga kenangan yang dihasilkan dari makanan tersebut. Berikut ini adalah beberapa tempat kuliner Jatinangor yang bisa dikunjungi kalangan mahasiswa.

1. Warkop ADD

Warkop ADD bisa dikunjungi kapan saja karena buka hingga 24 jam. Tempat ini menyajikan sajian kuliner yang lezat, mulai dari nasi sarden, nasi kornet, nasi omelet, tempe orek, dan lainnya. Adapun untuk harganya hanya berkisar dari Rp8.000 hingga Rp15.000-an saja.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Kolonel Ahmad Syam. Cikeruh, Jatinangor, Sumedang.

2. Kantin Jatinangor

Mahasiswa UNPAD tentu tidak asing lagi dengan Kantin Jatinangor. Tempat ini menjadi salah satu warteg hits yang sering dikunjungi kalangan mahasiswa.
Di sini pengunjung bisa menemukan berbagai macam nasi dengan lauk, buah, sayur, hingga buah-buahan. Adapun untuk harganya mulai dari Rp7.000 hingga Rp15.000-an saja.
Alamat: Jl. Raya Jatinangor, No. 194, Cikeruh, Jatinangor, Sumedang.

3. Mi Bakso Pak Amin

Sesuai dengan namanya, tempat ini menyajikan menu utama yaitu mi bakso. Selain itu, terdapat menu lain yang tidak kalah lezat, seperti bihun, mi yamin, mi ayam, dan mi pangsit, dengan berbagai varian topik. Adapun untuk harganya berkisar mulai dari Rp10.000-Rp18.000-an saja.
Alamat: Jl. Raya Jatinangor, No. 226 C, Hegarmanah, Jatinangor, Sumedang.
ADVERTISEMENT

4. Ayam Serundeng SPG

Tempat ini menyediakan menu utama berupa ayam serundeng yang lezat bersamaan dengan sambal hijau. Selain itu, tempat makan ini juga menyediakan menu lauk lain, seperti tahu, tempat, ikan goreng, dan lainnya. Adapun untuk harganya sekitar Rp15.000-an saja.
Alamat: Jl. Raya Jatinangor, No. 145, Jatinangor, Sumedang.
Demikian informasi mengenai tempat kuliner Jatinangor yang cocok di kalangan mahasiswa. Keempat tempat di atas menyajikan menu yang lezat dengan harga terjangkau. (AIN)