Konten dari Pengguna

4 Lembaga Tes TOEFL Bandung Tepercaya

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
6 September 2024 14:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tes TOEFL Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Unseen Studio
zoom-in-whitePerbesar
Tes TOEFL Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Unseen Studio
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
TOEFL adalah tes bahasa inggris dengan standar internasional. Umumnya, TOEFL digunakan untuk keperluan pendidikan atau profesi. Saat ini, menemukan lembaga yang bagus untuk tes TOEFL Bandung tidaklah sulit.
ADVERTISEMENT
Ada banyak pilihan tempat yang bisa dipertimbangkan untuk mengikuti tes TOEFL. Tentunya pastikan dulu, lembaga tersebut sesuai dengan standar kebutuhan atau tidak.

Inilah Lembaga Tes TOEFL Bandung Tepercaya

Tak perlu bingung cari tempat atau lembaga tes TOEFL yang bagus. Sebab, sejumlah rekomendasi lembaga tes TOEFL Bandung berikut bisa dipertimbangkan.

1. Balai Bahasa UPI

Balai Bahasa UPI adalah pusat bahasa universitas tertua di Indonesia (1970-an). Tempat ini menyediakan berbagai layanan tes bahasa, termasuk TOEFL dengan akurat dan harga terjangkau.
Mengutip dari laman resminya balaibahasa.upi.edu, harga yang harus dibayarkan untuk tes TOEFL peserta adalah sebesar Rp575.000. Sertifikat ujian tersebut akan tersedia setelah 10 hari pelaksanaan tes.
ADVERTISEMENT

2. Language Center Telkom University

Selain UPI, Telkom University juga memiliki layanan tes TOEFL, yakni di Language Center Telkom University. Pusat layanan bahasa di Telkom University yang menawarkan 3 layanan bahasa unggulan, yakni Kursus Bahasa Asing, Tes Bahasa Inggris serta Terjemahan.
Dengan fasilitas yang memadai dan para instruktur yang profesional, tempat ini bisa dijadikan opsi terbaik. Untuk mengikuti tes TOEFLnya, peserta perlu bayar Rp505.000, belum termasuk pengiriman sertifikat. Durasi ujian TOEFL yang diselenggarakan ini kurang lebih 3 jam-an.

3. Vista Education Service (Konsultan Pendidikan di Bandung)

Selanjutnya ada Vista Education, lembaga konsultan pendidikan bahasa asing. Selain menyediakan konsultasi dan les, tempat ini juga melakukan tes bahasa dengan standar internasional seperti TOEFL test, IELTS, serta Cambridge English Placement Test.
ADVERTISEMENT
Tempat pun sangat nyaman dan para gurunya profesional. Harga yang harus dibayarkan untuk ikut les di sini terbilang standar.

4. BLCI Language Center

BLCI adalah lembaga asal Bandung yang berdedikasi di bidang pendidikan Bahasa Inggris dan Bahasa Jepang. Bukan hanya para instruktur yang profesional, tetapi juga lingkungannya yang nyaman dan tenang, ditambah adanya AC di setiap ruangan membuat peserta nyaman menyelesaikan ujiannya.
Untuk mengikuti tes TOEFL di BLCI peserta harus mendaftar paling lambat seminggu sebelum tes. Biaya tes yang dibayangkan adalah Rp500.000.
ADVERTISEMENT
Demikian rekomendasi tempat terbaik untuk mendaftar diri tes TOEFL Bandung. Fasilitasnya nyaman dan harganya standar. Referensi tersebut bisa disesuaikan dengan kebutuhan atau bajet. (INE)