Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Mall di Bandung yang Jadi Surga untuk Belanja
20 Oktober 2023 11:37 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kota Bandung terkenal sebagai salah satu kota tujuan wisata populer di Indonesia. Akan tetapi, kota ini juga menjadi surga bagi mereka yang suka berbelanja. Ada beberapa mall di Bandung bisa dijadikan tempat belanja.
ADVERTISEMENT
Pusat perbelanjaan tersebut menyediakan berbagai outlet produk dalam negeri maupun luar negeri. Mulai dari fashion, elektronik, hingga makanan ada di mall-mall tersebut.
4 Mall di Bandung yang Cocok untuk Tempat Belanja
Dikutip dari buku Telusur Bandung karya Febriana dan Teguh Amor, (2014), Bandung merupakan kota wisata yang menggabungkan wisata alam dan juga wisata lainnya, termasuk wisata belanja.
Tidak heran jika di Bandung ada beberapa pusat perbelanjaan yang berdiri megah dan besar. berikut ini adalah beberapa mall di Bandung yang bisa dikunjungi untuk memuaskan hasrat belanja.
1. Trans Studio Mall (TSM) Bandung
Trans Studio Mall adalah mall terbesar di Bandung. Mall ini memiliki lima lantai yang menyediakan berbagai outlet brand ternama, seperti Everbest, Bellagio, Etude House, Nav Karaoke, dan Cinema XXI.
ADVERTISEMENT
Selain itu, mall ini juga terhubung dengan Trans Studio Bandung, taman bermain indoor terbesar di dunia. Wisatawan bisa menikmati berbagai wahana seru, seperti roller coaster, giant swing, haunted house, dan lain-lain.
Lokasi: Jl. Gatot Subroto No.289, Cibangkong, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat.
2. Paris Van Java Resort Lifestyle Place
Paris Van Java adalah mall di Bandung yang mengusung konsep udara terbuka dengan arsitektur mediterania ala Paris. Mall ini memiliki lebih dari 200 tenant yang menjual berbagai produk fashion, kecantikan, hiburan, dan kuliner.
Lokasi: Jl. Sukajadi No.131-139, Cipedes, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat.
3. Cihampelas Walk (Ciwalk)
Cihampelas Walk adalah mall di Bandung yang berkonsep open air dengan suasana yang asri dan nyaman. Mall ini memiliki dua area utama, yaitu The Building dan The Piazza.
ADVERTISEMENT
Di The Building, wisatawan bisa menemukan berbagai toko fashion branded dengan harga terjangkau, seperti Giordano, Levi's, Adidas, dan Nike. Di The Piazza, wisatawan bisa menikmati berbagai pilihan kuliner lezat sambil menikmati udara segar dan live music.
Lokasi: Jl. Cihampelas No.160, Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat.
4. Bandung Indah Plaza (BIP)
Bandung Indah Plaza adalah mall di Bandung yang telah berdiri sejak tahun 1990 dan menjadi salah satu mall tertua di kota ini. Mall ini menyasar segmen pasar kelas menengah ke bawah dengan menyediakan berbagai toko lokal yang menjual produk fashion, elektronik, buku, mainan, dan lain-lain.
Lokasi: Jl. Merdeka No.56, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah pembahasan mengenai mall di Bandung yang cocok untuk tempat belanja sambil liburan. (WWN)