Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Rekomendasi Tempat Makan Korea di Bandung yang Wajib Dikunjungi
28 Oktober 2023 16:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ingin mencicipi hidangan khas Korea yang enak dan lezat di Kota Bandung? Ketahui terlebih dahulu beberapa rekomendasi tempat makan Korea di Bandung, bisa dikunjungi bersama sahabat maupun keluarga.
ADVERTISEMENT
Beberapa tempat makan Korea itu menawarkan menu makanan khas dari Negeri Ginseng yang sangat beragam dengan rasa yang autentik. Tak heran, tempat tersebut hampir tak pernah sepi oleh pengunjung.
Rekomendasi Tempat Makan Korea di Bandung
Bagi yang penasaran ingin mencicipi berbagai macam menu khas Korea, berikut ini rekomendasi tempat makan di Korea di Bandung yang wajib dikunjungi, sayang untuk dilewatkan.
1. Chung Gi Wa Korean BBQ
Rekomendasi pertama tempat makan Korea di Kota Kembang adalah Chung Gi Wang Korean BBQ. Tempat makan ini memiliki cabang yang tersebar di beberapa wilayah, salah satunya di Bandung.
Menu makanannya yang ditawarkan tempat ini sangat beragam seperti bossam, smoke BBQ samgyeosal, buldak, doenjang, kimchi jjigae, bibimbap, hingga Japchae.
ADVERTISEMENT
Chung Gi Wa Korean BBQ berada Jl. Lemah Neundeut No.87-89, Sukawarna, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat. Tempat makan ini buka setiap hari yakni mulai pukul 11.00-21.00 WIB.
2. Korean House Bandung
Rekomendasi tempat makan Korea yang ada di Kota Bandung selanjutnya yang wajib dikunjungi adalah Korean House Bandung. Dikutip dari akun Instagram @koreanhouse.bdg, Korean House sudah berdiri sejak tahun 1991.
Tempat makan ini menyediakan berbagai menu Korea, seperti kimchi, korean BBQ, fried chicken, tangsuyuk, spicy Korean soup, dan masih banyak menu lainnya.
Bagi yang tertarik mencicipi makanan Korea di tempat ini, Korean House Bandung berada di Jalan Sukajadi No 175, Sukabungah, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat. Buka setiap hari pada pukul 10.00-21.00 WIB.
ADVERTISEMENT
3. MABOO BBQ Resto
MABOO BBQ Resto merupakan salah satu tempat makan yang menyajikan menu barbeque ala Negeri Ginseng yang otentik, namun tetap dapat diterima oleh lidah orang Indonesia.
Selain menu barbeque tersedia pula menu lainnya seperti rice bowl spicy Korean fried chicken, rice bowl tebasaki, maboo bento chicken, kimchi jjigae, galbi tang, dan masih banyak lagi yang lainnya.
MABOO BBQ Resto terletak di Jalan Mekar Utama No. 81, Mekarwangi, Kecamatan Bojongloa Kidul, Kota Bandung. Buka setiap hari mulai pukul 11.00-21.00 WIB.
4. Chagiya Korean Suki & BBQ
Chagiya Korean Suki & BBQ menjadi tempat makan Korea di Bandung selanjutnya yang dapat dikunjungi. Tempat ini juga kental dengan nuansa Korea, sehingga pengunjung bisa menikmati makanan layaknya berada di Negeri Gingseng.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai macam menu yang bisa dipesan di tempat ini, seperti woo samgyup, chadolbaegi, daging ayam slice, dan masih banyak lagi. Tentunya, makanan di tempat ini memiliki rasa yang autentik dan lezat.
Tempat makan ini berada di Jalan Sawunggaling No.10, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116. Buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.
Itulah rekomendasi tempat makan Korea di Bandung yang enak dan lezat. Cocok dijadikan tempat kuliner bersama keluarga maupun sahabat tercinta. (IND)