Konten dari Pengguna

4 Tempat Kopi Kekinian di Bandung yang Cocok untuk Nongkrong

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
23 Juni 2024 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Kopi Kekinian di Bandung, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya, Pexels/Viktoria Alipatova
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Kopi Kekinian di Bandung, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya, Pexels/Viktoria Alipatova
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ngopi sambil nongkrong merupakan kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan oleh setiap kalangan, baik remaja maupun dewasa. Oleh karena itu, tidak heran ada beberapa tempat kopi kekinian di Bandung yang bisa dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman kbbi.kemdikbud.go.id, nongkrong merupakan istilah yang biasanya digunakan oleh masyarakat yang merujuk pada kegiatan duduk-duduk karena tidak bekerja. Kegiatan ini biasanya dilakukan di beberapa tempat ngopi.

4 Tempat Kopi Kekinian di Bandung yang Populer

Tempat ngopi di Bandung tidak hanya menyajikan kopi yang lezat namun juga instagramable. Berikut adalah beberapa tempat kopi kekinian di Bandung yang populer dan bisa dikunjungi.

1. Two Cents

Tempat ini menawarkan suasana ngopi yang cozy sehingga cocok untuk nongkrong. Ada banyak pilihan menu kopi yang bisa dicoba, seperti espresso manual atau based, flat bottom, cold brew dan lainnya.
Selain menyajikan menu kopi, tempat ini juga menawarkan menu non kopi, seperti juice, teh, dan smoothies yang tidak kalah enak.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Cimanuk, Riau, Bandung.

2. Warung Kopi Purnama

Meski sudah berdiri sejak tahun 1930, tempat kopi ini tetap kekinian dan cocok dijadikan tempat nongkrong. Tempat ngopi ini menyajikan menu kopi khas Indonesia, seperti kopi tubruk, kopi hitam, kopi susu, dan kopi telur.
Alamat: Jl. Alkateri, No.22, Braga, Bandung.

3. Amor Kopi

Tempat ngopi ini mempunyai konsep suasana hutan yang berbeda dari kebanyakan tempat ngopi lainnya. Meskipun agak jauh dari pusat kota Bandung, tempat ngopi kekinian ini cocok sebagai tempat nongkrong karena suasana yang ditawarkan sejuk dan adem.
Beberapa menu kopi yang tersedia adalah Japanes Coffe dan Liberica Vietnam Drip with Ice.
Alamat: Jl. Bukit Pakar Utara, Ciburial, Cimenyan, Bandung.

4. Esa Coffe and Culture

Tempat ngopi ini menawarkan konsep alam tropis dengan pemandangan alam apik. Di sini pengunjung bisa menikmati black latte dan matcha latte yang enak. Selain menu kopi terdapat juga sajian makanan yang bisa dicoba, seperti nasi cumi sambal ijo, dan roti bakar.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Pasir Impun Atas, Cimenyan, Bandung.
Tempat kopi kekinian di Bandung di atas memiliki konsep yang berbeda namun menyajikan menu kopi yang sama-sama lezat. Demikian informasi ini, semoga bermanfaat! (AIN)