Konten dari Pengguna

4 Tempat Nongkrong Baru di Bandung yang Instagramable

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
27 Oktober 2023 15:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tempat nongkrong baru di Bandung. Sumber: unsplash.com/ daan evers
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat nongkrong baru di Bandung. Sumber: unsplash.com/ daan evers
ADVERTISEMENT
Zaman sekarang, nongkrong menjadi kegiatan yang wajib dilakukan terutama bagi kawula muda. Apalagi terdapat banyak tempat nongkrong baru di Bandung yang bisa dikunjungi bersama teman-teman. Tempatnya Instagramable dan cocok untuk berswafoto.
ADVERTISEMENT
Nongkrong tanpa mengabadikan momen dengan foto bersama teman akan terasa kurang lengkap. Oleh karena itu, kehadiran tempat-tempat nongkrong baru yang belum pernah dikunjungi bisa jadi destinasi pilihan agar koleksi foto saat nongkrong tidak monoton.

4 Tempat Nongkrong Baru di Bandung

Ilustrasi tempat nongkrong baru di Bandung. Sumber: unsplash.com/ unsplash+
Berikut ini tempat nongkrong baru di Bandung yang Instagramable. Lokasinya memiliki desain yang cantik sehingga bagus dijadikan background foto.

1. Golden Pine

Golden Pine menjadi tempat nongkrong Instagramable dengan tema Eropa. Desan bangunannya banyak memakai glass house yang disertai dengan banyak bunga yang segar dan indah. Di sini juga menjual aneka makanan lezat dengan kisaran harga menu mulai Rp20.000 hingga Rp40.000.
Kafe ini buka mulai jam 09.00 - 18.00 pada hari Senin hingga Jumat. Sedangkan untuk Sabtu dan Minggu buka sejak 08.00 - 19.00 WIB. Alamatnya ada di Genteng, Cikole, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.
ADVERTISEMENT

2. Nichi Izakaya & Den Kaiseki

Kafe ini termasuk tempat nongkrong baru karena dibuka pada awal tahun 2023 tepatnya pada tanggal 23 Januari tahun ini. Konsep tempatnya ala Jepang dengan desain yang mirip Negeri Sakura.
Berfoto di sini akan menghasilkan foto dengan vibes yang Jepang banget. Pengunjung bisa memilih area indoor atau outdoor. Untuk kisaran harga menu yang dijual di sini mulai Rp15.000 - Rp150.000.
Adapun tempat ini buka mulai jam 11.00 - 00.00 WIB. Jika ingin ke Nichi Izaya & Den Kaiseki bisa langsung datang ke Jl. Sumbawa No.12, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113.

3. LUI Bahureksa

LUI Bahureksa memiliki konsep modern, di dalamnya terdapat kolam ikan yang membuat suasana semakin sejuk. Terdapat tiga area yang bisa dijelajahi untuk berfoto, yaitu area semi outdoor, outdoor, dan indoor. Untuk menu yang ditawarkan di sini, memiliki kisaran harga antara Rp15.000 hingga Rp 100.000.
ADVERTISEMENT
Jam buka kafe mulai jam 08.00 - 00.00 WIB. Adapun alamatnya ada di Jl. Bahureksa No.24, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115.

4. Warkop Modjok Bandung

Mengutip dari Instagram @warkop.modjok, kafe ini memiliki desain elegan dengan tema rustic. Desain bangunan didominasi oleh jendela dan pintu yang berwarna tosca. Di sekitar lokasi kafe dipenuhi dengan pepohonan hijau yang makin ciamik untuk dijadikan background foto.
Adapun kisaran harga menu yang ditawarkan mulai Rp18.000 - Rp70.000. Pengunjung bisa datang ke Warkop Modjok pada jam 09.00 - 24.00 WIB. Alamatnya ada di Jl. Pd. Hijau Indah Jl. Pinus Raya No.12, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154.
ADVERTISEMENT
Tempat nongkrong baru di Bandung di atas adalah kafe yang memiliki desain menarik dan Instagramable. Sehingga bisa dijadikan tempat untuk berswafoto sembari nongkrong. (IMA)