Konten dari Pengguna

4 Tempat Renang di Bandung dengan Fasilitas Lengkap dan Pemandangan Indah

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
7 November 2023 15:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tempat renang di Bandung, sumber foto: unsplash.com/Marcus Ng
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat renang di Bandung, sumber foto: unsplash.com/Marcus Ng
ADVERTISEMENT
Bandung adalah salah satu kota wisata yang menawarkan berbagai macam pilihan destinasi, mulai dari wisata alam, wisata belanja, hingga wisata kuliner. Ada juga tempat renang di Bandung dengan fasilitas yang lengkap.
ADVERTISEMENT
Fasilitas lengkap tentunya membuat pengunjung bisa lebih nyaman saat melakukan aktivitas berenang maupun hanya sekadar bermain air. Apalagi ditambah dengan pemandangannya yang indah.

4 Tempat Renang di Bandung dengan Fasilitas Lengkap

Ilustrasi tempat renang di Bandung, sumber foto: unsplash.com/dylan nolte
Berenang merupakan salah satu kegiatan yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Dikutip dari buku Teknik Renang Tingkat Pemula: Gaya Bebas dan Gaya Dada, Fahreza Okta Setyawan dkk., (2022), berenang bisa melatih seluruh otot yang ada di dalam tubuh.
Aktivitas berenang juga memberikan sensasi berbeda dan menyegarkan. Bagi yang memiliki rencana renang, berikut ini adalah beberapa tempat renang di Bandung dengan fasilitas yang lengkap dan pemandangan yang indah.

1. Panghegar Waterboom

Dikutip dari laman resminya panghegarwaterboom.com, Panghegar Waterboom adalah salah satu tempat renang di Bandung yang cocok untuk semua kalangan, baik anak-anak maupun dewasa.
ADVERTISEMENT
Di sini pengunjung bisa menikmati berbagai macam wahana permainan air yang seru dan menantang.
Misalnya adalah kolam mini ombak, kolam arus, slider, dan masih banyak lagi. Selain itu, ada juga kolam mata air panas yang pas untuk digunakan jika ingin berendam di cuaca dingin.
Alamat: Jl. Mengger Tengah No.37, Mengger, Kec. Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat.

2. Kampung Batu Tektona Waterpark

Kampung Batu Tektona Waterpark adalah tempat renang di Bandung. Tempat ini dulunya merupakan kawasan tambang batu alam yang kemudian diubah menjadi wahana rekreasi keluarga yang menarik dan unik.
Di sini pengunjung bisa melihat banyak sekali pahatan batu yang terlihat begitu indah dan artistik.
Selain itu, juga bisa menikmati berbagai jenis kolam renang yang tersedia, seperti kolam ombak, kolam arus, kolam semi olimpik, mini slider untuk anak-anak, dan mega slider untuk dewasa dengan ketinggian hampir 30 meter.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl.Raya Banjaran, Rencong - Kampung Batu, Malakasari, Kec. Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

3. Karang Setra Waterland

Karang Setra Waterland adalah tempat renang di Bandung yang sudah cukup lama berdiri dan menjadi favorit banyak orang. Di sini pengunjung bisa menemukan berbagai wahana permainan air yang beragam dan menyenangkan, seperti kolam area anak, kolam pantai, air terjun, kolam arus, slider, dan masih banyak lagi.
Alamat: Jalan Sirnagalih KM.4,5 No.15, Gegerkalong, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat.

4. Pesona Nirwana Waterpark

Pesona Nirwana Waterpark merupakan salah satu kolam renang dengan fasilitas lengkap dan pemandangan indah yang ada di Bandung. Di sini pengunjung bisa menikmati berbagai wahana permainan air mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Alamat: Kampung Legok Jeunjing Desa Panyirapan, Jl. Terusan Cibako, Panyirapan, Kec. Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa tempat renang di Bandung yang memiliki fasilitas lengkap dan pemandangan indah yang bisa dikunjungi saat liburan bersama keluarga atau teman-teman. Selain menyenangkan dan menyegarkan, berenang juga bermanfaat untuk kesehatan tubuh. (ARD)