Konten dari Pengguna

4 Tempat Wisata Bandung yang Sejuk dan Cocok untuk Healing

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
26 Desember 2023 12:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tempat Wisata Bandung yang Sejuk(Bukan Gambar Sebenarnya). Sumber foto: Unsplash|Aditya Purwo Wicaksono
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tempat Wisata Bandung yang Sejuk(Bukan Gambar Sebenarnya). Sumber foto: Unsplash|Aditya Purwo Wicaksono
ADVERTISEMENT
Bandung terkenal sebagai kota yang dengan udara yang sejuk. Tidak mengherankan ada banyak tempat wisata Bandung yang sejuk dan pas untuk healing ketika liburan akhir tahun.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini menyajikan suasana yang menyenangkan untuk pengunjungnya. Tak hanya itu saja pemandangan alamnya pun sangat memesona.

4 Tempat Wisata Bandung yang Sejuk untuk Liburan

Ilustrasi Tempat Wisata Bandung yang Sejuk(Bukan Gambar Sebenarnya) Sumber foto: Unsplash|Muhammad Ruqi Yaddin
Tempat wisata Bandung yang sejuk semakin diminati oleh pengunjung lokal maupun luar kota yang ingin menenangkan diri. Tempat wisata ini biasanya berada di dataran tinggi kota Bandung.
Berikut adalah rekomendasi beberapa tempat wisata alam yang sejuk untuk liburan di Bandung.

1.Curug Batu Templek

Tempat wisata ini menawarkan keindahan pegunungan kapur dengan air terjun yang segar dan jernih serta udara sejuk. Curug Batu Templek memiliki ketinggian 52 meter dengan aliran eksotis sehingga instagramable.
Lokasinya di Kampung Cisanggarung, Cigadung Cimenyan, Bandung, Jawa Barat dengan jam buka mulai pukul 05.00-18.00 WIB. Untuk harga tiketnya Rp10.000 per orang.
ADVERTISEMENT

2. Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole merupakan hutan anggrek dengan pemandangan hijaunya hutan pinus yang menyegarkan mata. Tempat ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas serta wahana permainan untuk pengunjung anak-anak hingga dewasa.
Lokasinya di Jl. Anyar, Cikole, Lembang, Bandung Barat dengan jam buka pukul 09.00-18.00 WIB. Untuk harga tiketnya mulai dari Rp40.000-Rp100.000 per orang. Informasi lainnya dapat dilihat pada laman Instagram @orchidforestcikole.

3. Kampung Cai Ranca Upas

Kampung Cai Ranca Upas adalah salah satu tempat wisata di Bandung yang berada di ketinggian dengan pepohonan hijau di sekelilingnya. Tempat ini menyediakan berbagai kegiatan yang dapat dilakukan pengunjung seperti kemah, outbound, melihat penangkaran rusa, memanah hingga mandi air panas.
Lokasinya di Kecamatan Rancabali, Bandung, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT

4. Tebing Keraton

Tebing Keraton merupakan salah satu tempat wisata alam yang menawarkan pemandangan kota Bandung yang indah. Tempat wisata ini terletak di ketinggian sekitar 1.200 meter di atas permukaan laut, sehingga menawarkan udara yang sejuk dan segar.
Lokasi: Puncak Kordon, RT.2/RW.10, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung Barat, Jawa Barat.
Keempat tempat wisata Bandung yang sejuk tersebut menawarkan berbagai keindahan alam yang asri dan menenangkan. Sangat cocok untuk pengunjung yang ingin berlibur dan melepas penat. (AIN)