Konten dari Pengguna

5 Kuliner di Pasar Cihapit Bandung yang Nikmat dan Patut Dicoba

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
17 November 2023 15:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kuliner di Pasar Cihapit Bandung, sumber: unsplash/WherdaArsiyanto
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kuliner di Pasar Cihapit Bandung, sumber: unsplash/WherdaArsiyanto
ADVERTISEMENT
Ada banyak kuliner di Pasar Cihapit Bandung yang bisa dicoba untuk mengobati rasa lapar. Jajanan di pasar ini terkenal dengan kelezatannya, sehingga banyak wisatawan yang tertarik berburu kuliner di sini.
ADVERTISEMENT
Menariknya, makanan di Pasar Cihapit dijual dengan harga yang ekonomis. Tidak heran, jika pusat perbelanjaan ini selalu dipadati pengunjung dari berbagai daerah.

Kuliner di Pasar Cihapit Bandung

Ilustrasi Kuliner di Pasar Cihapit Bandung, sumber: unsplash/ClaimHonojenghui
Mengutip buku Ragam Kudapan Jawa oleh Murdijati, Umar (2019), masyarakat Sunda cukup inovatif dalam menciptakan kreasi kuliner. Berikut adalah kuliner di Pasar Cihapit Bandung yang bisa dibeli:

1. Seroja Bakery

Seroja Bakery terletak di Jl. Cihapit nomor 21C, Bandung Wetan. Toko ini menjual beragam jenis dessert dan pastry yang bahan utamanya dari singkong, asam jawa, kecombrang, dan makanan tradisional lainnya.
Ada pula minuman unik seperti Teh Hangat Bumi Kaki Kamsoer dan Teh Kecombrang Stroberi yang bisa dinikmati untuk mengobati dahaga.

2. Warung Nasi Bu Eha

Warung Nasi Bu Eha termasuk salah satu kedai legendaris karena telah berjualan sejak 1947 silam. Makanan yang dijual di warung ini sangat cocok disantap selagi hangat, apalagi ditambah dengan sambal dadak yang nikmat. Kabarnya, Warung Nasi Bu Eha menjadi warung langganan keluarga presiden pertama Indonesia sejak dulu.
ADVERTISEMENT

3. Bakmi Tjo Kin

Bakmi Tjo Kin adalah kuliner favorit kawula muda yang menerapkan desain bernuansa Cina klasik. Jajanan yang disajikan berupa mie yamin yang dibanderol mulai harga Rp24.000. Selain mie yamin, warung ini juga menjual beragam camilan, seperti suikiaw, siomay kukus, bakso goreng, dan pangsit goreng.

4. Nasi Telur Sumber Rezeki

Nasi Telur Sumber Rezeki terletak merupakan salah satu kedai pelopor makanan unik di Pasar Cihapit. Warung ini menyediakan menu utama berupa nasi telur dengan varian kuah rendang, opor, dan kari. Harga seporsi nasi telur ini dibandrol mulai Rp10.000 saja.

5. Gang Nikmat

Sesuai namanya, Kedai Gang Nikmat terletak di gang Pasar Cihapit. Menu utama yang disajikan di Gang Nikmat Ayam Gulung Isi Telur Asin. Jika ingin berkunjung, maka bisa datang ke kedai ini mulai pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Kuliner di Pasar Cihapit Bandung yang disebutkan di atas memiliki keunikan masing-masing. Perlu diingat, harga makanan yang dicantumkan tersebut bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan dari masing-masing kedai atau rumah makan. (DLA)