Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Cafe Enak di Bandung dengan Tempat yang Estetik
8 November 2023 12:49 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Membicarakan kota Bandung tidak akan pernah habisnya, apalagi bicara mengenai destinasi wisatanya. Bandung merupakan paket lengkap untuk liburan. Kota ini juga memiliki banyak cafe enak di Bandung dengan tempat estetik.
ADVERTISEMENT
Bandung memang dikenal sebagai kota yang diisi oleh anak-anak muda kreatif. Sehingga tidak heran jika ada banyak cafe di Bandung yang memiliki konsep unik dan menarik.
5 Rekomendasi Cafe Enak di Bandung yang Unik dan Menarik
Kota Bandung memiliki banyak cafe yang bisa menjadi pilihan untuk nongkrong, bekerja, atau sekadar bersantai. Kafe di Bandung tidak hanya menawarkan menu makanan dan minuman yang lezat, tetapi juga suasana yang nyaman dan estetik.
Berikut adalah beberapa rekomendasi cafe enak di Bandung yang tempatnya estetik serta mengusung konsep yang unik serta menarik.
1. Sudut Pandang
Sudut Pandang merupakan salah satu cafe di Bandung yang sangat populer, hal tersebut tidak lepas dari pemandangan indah yang ditawarkan kepada pengunjung. Di tempat ini pengunjung bisa menyaksikan keindahan Kota Bandung dari atas ketinggian.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Instagram (@sudutpandang.bdg), soal menu makanan cafe yang satu ini sangat bervariasi, mulai dari makanan nusantara hingga western.
Alamat: Jl. Pagermaneuh, RT.05/RW.07, Pagerwangi, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
2. Sydwic
Sydwic adalah cafe unik di Bandung yang memiliki konsep scandinavian yang minimalis dan elegan. Kafe ini menawarkan dua spot berbeda, yaitu area dalam dengan tema serba putih dan area terbuka dengan nuansa kayu dan tanaman gantung.
Alamat: Jl. Cilaki No.63, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
3. One Eighty Coffee and Music
One Eighty Coffee and Music adalah cafe hype di Bandung yang memiliki kolam renang di tengah-tengahnya. Tentu saja ini membuat cafe ini menjadi sangat unik dan menarik perhatian banyak orang.
Selain kolam renangnya, One Eighty Coffee and Music juga memiliki area indoor dan outdoor yang nyaman dan estetik. Menu makanan dan minumannya juga bervariasi dan lezat.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Ganesa No.3, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat.
4. Cafe D'Pakar
Jika ingin menikmati suasana alam yang sejuk dan indah di Bandung, Cafe D'Pakar bisa menjadi pilihan yang tepat. Kafe ini memiliki konsep outdoor dengan berbagai spot yang bisa dipilih
Alamat: Jalan Dago Pakar Utara Sekejolang, Ciburial, Bandung, Jawa Barat.
5. Meizon Cafe & Resto by Dago Bakery
Jika mencari kafe dengan konsep yang unik dan homey bisa langsung datang ke Meizon Cafe & Resto by Dago Bakery. Di sini pengunjung bisa menikmati berbagai menu makanan yang lezat.
Tempatnya juga nyaman dan unik karena mengusung konsep rumah pohon ala garden party. Ada banyak tanaman hijau di kafe yang satu ini, jadi cocok untuk menghilangkan penat.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah pembahasan mengenai rekomendasi cafe enak di Bandung dengan tempat yang estetik. Kafe tersebut cocok untuk tempat nongkrong sambil melepaskan penat. (WWN)