Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Kuliner Cibadak Bandung Terenak

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
24 Desember 2023 17:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kuliner Cibadak (Bukan Gambar Sebenarnya)|Unsplash|Muhammad Arifin Nursalim
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kuliner Cibadak (Bukan Gambar Sebenarnya)|Unsplash|Muhammad Arifin Nursalim
ADVERTISEMENT
Datang ke kota Bandung tidak lengkap jika belum menikmati wisata kulinernya, salah satu lokasi wisata terkenal di Bandung adalah kawasan Cibadak. Kuliner Cibadak buka setiap malam hari dan menyajikan berbagai olahan kuliner mulai dari tradisional hingga modern.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Aroma Rasa Kuliner Indonesia (54:2013), Lily T. Erwin, kuliner ini sudah dimulai sejak 1950 an dengan menjual menu berupa tahu dan siomay Bandung lengkap dengan bumbu kacangnya. Untuk harga menunya berkisar Rp8000 per buah.

5 Kuliner Cibadak di Kota Kembang

Ilustrasi Kuliner Cibadak (Bukan Gambar Sebenarnya)|Unsplash|Memulai Usaha Kuliner
Kuliner Cibadak merupakan salah satu wisata kuliner kaki lima di Bandung. Kawasan ini menyajikan beragam citarasa Bandung dalam satu tempat.
Berikut adalah rekomendasi kuliner di Cibadak Bandung yang terkenal dengan slogan Night Market.

1.Baso Tahu Tegallega

Jajanan kaki lima ini termasuk favorit warga dan wisatawan Bandung karena mempunyai rasa lezat sekaligus ngangenin. Kuliner Bandung ini sudah dimulai sejak 1950 an dengan kuliner berupa tahu dan siomay Bandung lengkap dengan bumbu kacangnya. Untuk harga menunya berkisar Rp8000 per buah.
ADVERTISEMENT

2. Kerang Ajaib

Sesuai dengan namanya tempat ini merupakan warung tenda yang menyajikan menu kerang-kerangan. Disini pengunjung dapat menikmati aneka kerang seperti kerang salju, kerang dara, kerang simping, kerang bambu dan lainnya. Untuk harinya mulai dari Rp25.000 dengan ja buka pukul 18.00-23.00 WIB.

3. Sekoteng Jahe Cibadak

Sekoteng Jahe Cibadak menyajikan sekoteng yang lezat. Kuah gila jahenya panas ditambah dengan potongan roti, kepingin biskuit homemade dan taburan kacang panggang. Ini dapat menjadi minuman yang mengantarkan ketika malam hari. Untuk harganya berkisar mulai dari Rp10.000 dengan jam buka pukul 18.00-24.00 WIB.

4. Soto Bandung Pak Simon

Soto ini merupakan menu wajib yang perlu dicoba ketika mengunjungi kawasan Cibadak untuk kulineran. Soto Bandung Pak Simon berisi lobak, kacang kedelai, potongan daging, babat dengan perasan jeruk nipis sehingga menyajikan soto yang khas Bandung. Untuk harganya mulai dari Rp30.000 saja.
ADVERTISEMENT

5. Kobe Tepanyaki

Tempat ini menyajikan menu Tepanyaki yang berusia daging ayam, daging sapi, jamu, cumi, udang dan wortel dengan sitanan kuah kaldu. Tepanyaki di tempat ini disajikan di atas hotpot sehingga kehangatannya masih terjaga. Selain itu, tempat ini juga menyajikan menu lain seperti fish fillet, sushi, udang tempura dan masih banyak lainnya. Untuk harganya berkisar dari Rp30.000 per porsi.
Selain kuliner yang telah disebutkan di atas, masih banyak lagi menu lain di kuliner Cibadak Bandung. Kawasan ini merupakan salah satu tempat yang wajib dikunjungi jika ingin menikmati kuliner malam di Bandung.
(AIN)