Konten dari Pengguna

5 Spot Foto di Jalan Braga Bandung yang Instagramable

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
18 Juli 2024 13:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Spot Foto di Jalan Braga Bandung. Foto Ilustrasi Bangunan di Jalan Braga. Sumber foto: Unplash/Pradamas Gifarry
zoom-in-whitePerbesar
Spot Foto di Jalan Braga Bandung. Foto Ilustrasi Bangunan di Jalan Braga. Sumber foto: Unplash/Pradamas Gifarry
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jalan Braga adalah salah satu jalan di Kota Bandung yang memiliki nilai sejarah, arsitektur klasik, dan karya seni yang melegenda. Terdapat berbagai pilihan spot foto di Jalan Braga Bandung yang memiliki visualisasi menawan.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari bandung.go.id, di saat tidak ada kendaraan, Jalan Braga semakin estetik. Bandung sendiri dikenal sebagai salah satu kota yang memiliki jalanan yang bersih dan tertata.

Spot Foto di Jalan Braga Bandung yang Instagramable

Bagi para pecinta fotografi, tempat-tempat ikonik akan menjadi destinasi menarik untuk diabadikan. Berikut ini beberapa spot foto di Jalan Braga Bandung yang hits dan instagramable yang wajib dikunjungi.

1. Gedung Merdeka

Gedung yang megah dan mewah ini memiliki sentuhan arsitektur bergaya Eropa yang sangat kental. Lokasi Gedung Merdeka berada di Jalan Asia Afrika No.65, Braga, Kota Bandung.
Didirikan pada tahun 1895, bangunan ini pada masa dahulu adalah tempat berkumpul para sosialita asal Belanda. Hingga kini, tempat ini merpakan salah satu spot cukup populer di kalangan wisatawan.
ADVERTISEMENT

2. Warenhuis De Vries

Gedung Warenhuis De Vries banyak menyita perhatian wisatawan. Gaya arsitektur original dari gedung ini masih terjaga, sehingga menjadi salah satu sudut paling instagenic di kawasan jalan Braga.
Gedung ini berseberangan dengan Gedung Merdeka, lokasinya berada di Jalan Asia Afrika No.81, Braga, Kota Bandung. Sebelum digunakan sebagai kantor bank, gedung ini merupakan sebuah toserba milik seorang pria berkewarganegaraan Belanda.

3. Braga Citywalk

Braga City Walk merupakan kawasan wisata yang berada di Jalan Braga No. 99 – 101, Bandung. Di wilayah ini, terdapat berbagai pusat perbelanjaan dan pusat hiburan.
Tidak hanya itu, beberapa spot di pinggir jalannya terdapat koleksi lukisan dari para seniman jalanan Braga. Menjadikan kawasan Braga punya nilai unik dan estetika tersendiri, tak heran jika banyak wisatawan yang hunting foto di sepanjang jalan ini.
ADVERTISEMENT

4. Coffee Shop di Jalan Braga

Tidak hanya bangunan-bangunan bersejarah yang klasik, kafe dan restoran di sepanjang Jalan Braga juga menawarkan dekorasi yang unik. Beberapa tempat nongkrong di sini menawarkan interior yang modern, sangat fotogenik untuk diabadikan.
Salah satunya adalah Kopi Toko Djawa. Mengutip Instagram @kopitokodjawa, lokasi kafe berada di Jalan Braga No.81, Braga, Kota Bandung. Kafe ini memiliki desain interior yang unik, nyaman dan cozy. Pernah masuk ke dalam salah satu scene film Nasional, menjadikan kafe ini semakin hits.

5. Taman Braga

Taman Braga merupakan taman yang terletak di persimpangan antara Jalan Braga dan Jalan Naripan, tepatnya di Jalan Ustadz Abdul Somad LC. No.12, Braga, Kota Bandung. Sering kali dijadikan spot foto yang menarik.
Selain berfoto di spot terkenal tersebut, para wisatawan juga bisa duduk bersantai di taman sambil menikmati pemandangan sekitar.
ADVERTISEMENT
Demikian pilihan spot foto di Jalan Braga Bandung yang memiliki arsitektur menarik dan instagramable. Cocok dijadikan sebagai destinasi hunting foto. (WIN)