Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Tempat Jalan-Jalan di Bandung Terbaru yang Wajib Dikunjungi
22 November 2023 13:08 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bandung dikenal memiliki segudang tujuan wisata yang memiliki daya tarik tersendiri. Bagi yang ingin mengunjungi kota ini, ada tempat jalan-jalan di Bandung terbaru yang memiliki pesonanya masing-masing.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman bandung.go.id, Kota Bandung merupakan salah satu kota yang didirikan pada masa pemerintahan kolonial Belanda. Letak geografis serta kesuburan lingkungannya menjadi daya tarik bagi pemerintah kolonial untuk membangun sebuah kota pusat pemerintahan kala itu.
5 Tempat Jalan-Jalan di Bandung
Sejak dulu, tempat jalan-jalan di Bandung selalu mampu memberikan pengalaman unik bagi semua pengungnya, baik warga Bandung maupun wisatawan dari mana pun.
Hampir setiap akhir pekan atau libur sekolah, Bandung bisa dipastikan jadi tujuan destinasi liburan bagi warga berdomisili di Jakarta atau sekitarnya.
Apalagi, saat ini semakin banyak tujuan wisata baru yang menabah semarak pariwisata Kota Bandung. Berikut beberapa di antaranya, bisa jadi pilihan untuk liburan akhir pekan yang wajib dikunjungi.
ADVERTISEMENT
1. Lembang Park & Zoo
Lembang selalu jadi pilihan jalan-jalan dan wisata yang seru, salah satunya adalah Lembang Park Zoo. Lokasi ini bukan hanya merupakan kebun binatang di mana para pengunjung bisa bertemu dan mengenal berbagai satwa, tapi juga menjadi tempat wisata rekreasi yang menyenangkan.
Salah satu area yang menakjubkan di sini adalah Bird Aviary yang besar dan penuh aneka jenis burung yang cantik. Selain itu, pengunjung juga bisa makan siang bersama singa atau ngemil bersama kucing-kucing lucu di Neko Cat Cafe.
2. Orchid Forest Cikole
Orchid Forest Cikole adalah hutan anggrek terbesar di Indonesia, dengan jumlah anggrek di sini mencapai 20.000 tanaman. Selain anggrek, terdapat barisan pohon pinus yang membuat pemandangan Orchid Forest Cikole menjadi sangat indah.
ADVERTISEMENT
Selain menawarkan pemandangan hutan pinus dan anggrek, Orchid Forest Cikole juga memiliki tempat bermain golf, area bermain dengan kelinci, jembatan tali yang bersinar di malam hari, sampai horse ranch.
3. The Great Asia Africa Lembang
Di The Great Asia Africa Lembang, pengunjung bisa berfoto-foto menggunakan hanbok dengan latar belakang ala rumah-rumah Korea di masa lalu, kimono di Kyoto mini, menikmati warna-warni dinding di Maroko, atau bahkan berpose ala film India, lengkap dengan pakaian khas India yaitu sari.
ADVERTISEMENT
4. Branchsto Ganesha Lembang
Branchsto Ganesha adalah tempat wisata di Lembang yang menawarkan pengalaman berkuda. Selain menuggang kuda, di tempat ini pengunjung bisa belajar mengenal kuda, cara merawat kuda, hingga belajar mengendarai kuda di sana.
Tidak hanya orang dewasa yang bisa belajar naik kuda di sini, melainkan anak-anak juga bisa belajar naik kuda poni.
5. Rumah Belanda
Dulu, Bandung dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda, kini ada lokasi wisata Rumah Belanda yang membuat pengunjung serasa ada di Volendam.
Di sini, pengunjung bisa berfoto dengan menggunakan pakaian tradisional Belanda dengan latar belakang ala rumah-rumah Belanda yang cantik. Bertambah lengkap lagi karena tersedia berbagai makanan khas Belanda di sini seperti macaroni schotel, bitterballen, dan kroketten.
ADVERTISEMENT
Baca juga: 4 Rekomendasi Tempat Mandi Bola di Bandung
Tempat jalan-jalan di Bandung seolah tak ada habisnya. Selalu saja ada yang baru, menarik, unik dan aestetik. Bandung memang pandai mencuri hati semua orang, para wisatawan pun selalu ingin kembali ke kota ini. (VAN)