Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.90.0
Konten dari Pengguna
Daftar Sate Kambing di Bandung yang Enak
27 April 2024 14:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tak hanya rasanya yang enak, sate kambing di beberapa tempat ini juga memiliki cita rasa khas, daging empuk, dan tidak bau prengus. Hal inilah yang membuat tempat tersebut tidak pernah sepi oleh pengunjung.
4 Tempat Makan Sate Kambing di Bandung
Sate kambing dipercaya dapat meningkatkan kadar darah sehingga sering direkomendasikan untuk penderita tekanan darah rendah. Berikut tempat makan sate kambing di Bandung yang lezat dan wajib dikunjungi.
1. Sate Kambing Hadori
Sate Kambing Hadori sangat direkomendasikan oleh warga lokal. Sate kambing di sini empuk, dipanggang dengan sempurna, dan tidak ada bau prengus. Tidak hanya itu, bumbu satenya pun juga enak.
Selain sate kambing biasa, Sate Hadori juga memiliki menu favorit yaitu sate sineureut. Menu lain yang menarik untuk dicoba adalah gule kambingnya yang lezat. Rasa gulenya gurih dan dagingnya empuk membuat paduan rasa yang nikmat.
ADVERTISEMENT
Setiap porsi disajikan dengan sambal kecap, irisan bawang merah, cabe, dan bumbu kacang. Untuk harganya berkisar antara Rp 50.000 hingga Rp 70.000 per porsi.
Lokasi:
2. Sate Kardjan
Mengutip dari laman instagram @satekardjan, Sate Kardjan sudah berjualan sejak tahun 1960. Menu andalan mereka adalah sate buntel yang menggunakan daging dari kambing berumur lima bulan sehingga teksturnya sangat empuk dan tidak bau prengus. Selain itu, bumbu di kedai ini juga sangat enak.
Lokasi: Jalan Pasar Kaliki Nomor 423, Arjuna, Cicendo, Bandung.
3. Sate & Gule Kambing H.M. Harris
Sate kambing di sini memiliki tekstur yang empuk, juicy, dan tidak bau amis. Penyajiannya cukup unik karena menggunakan hotplate sehingga tetap hangat saat dimakan. Selain itu sate ini menggunakan bumbu kacang dan kecap mantap.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, di sini juga ada gule kambingnya enak, pedas segar, terutama saat dimakan malam hari.
Lokasi: Jl. Asia Afrika No. 155 (Simpang Lima), Asia Afrika, Bandung
4. Sate dan Gule Kambing Leman’s
Di sini satenya memiliki potongan daging kambing yang besar, tapi tetap empuk dan juicy saat dimakan. Sate kambingnya menggunakan daging dari kambing berumur lima bulan, sehingga teksturnya begitu empuk ketika dikunyah.
Sama seperti tempat makan sate kambing lainnya, di sini juga ada gulai yang gurih dan dagingnya empuk.
Lokasi: Jl. Buah Batu, Cijagra, Kec. Lengkong, Kota Bandung
Jadi, apabila ingin menikmati sate kambing di Bandung, bisa mengunjungi salah satu dari tempat-tempat di atas. (AIN)
ADVERTISEMENT