Konten dari Pengguna

Jonas Photo Jatinangor, Studio Foto yang Hits untuk Mengabadikan Momen

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
16 Desember 2023 15:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jonas Photo Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Marissa Lewis
zoom-in-whitePerbesar
Jonas Photo Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Marissa Lewis
ADVERTISEMENT
Momen penting dalam hidup haruslah diabadikan melalui foto agar selalu bisa terkenang. Bagi yang berdomisili di Jatinangor, Jonas Photo Jatinangor bisa jadi tempat yang tepat untuk mengabadikan momen penting tersebut bersama orang-orang terkasih.
ADVERTISEMENT
Jonas Photo sendiri merupakan studio foto yang populer di Bandung dan telah memiliki banyak cabang di kota lain, termasuk di daerah Jatinangor. Di studio foto ini, setiap orang bisa berfoto sesuai paket yang telah dipilih dengan pilihan latar belakang serta dekorasi yang bervariasi.

Lokasi dan Jam Buka Jonas Photo Jatinangor

Jonas Photo Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Emmanuel Acua
Lokasi dari Jonas Photo Jatinangor terletak di Jalan Raya Jatinangor No. 37, Cibeusi, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Lokasinya cukup strategis dan dekat dari beberapa tempat populer di Jatinangor. Salah satunya Jatinangor Square.
Untuk bisa foto studio di sini, pengunjung harus datang sesuai jam buka yang berlaku dan sesuai dengan reservasi. Adapun jam buka dari Jonas Photo yang ada di Jatinangor ini mulai pukul 09.00 hingga 19.00 WIB di hari biasa dan pukul 09.00 hingga 20.00 WIB di akhir pekan.
ADVERTISEMENT

Paket Foto di Jonas Photo Jatinangor

Jonas Photo Jatinangor, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Yehor Milohrodskyi
Sebagai studio foto, Jonas Photo menawarkan berbagai paket foto studio yang bisa dipilih. Berdasarkan informasi dari situs resminya di jonasphoto.co.id, beberapa paket foto yang tersedia antara lain sebagai berikut.
Selain paket foto di atas, masih ada paket foto lainnya yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan dengan harga yang bervariasi. Sebelum foto, pastikan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu melalui situs resmi di www.reservation.jonasphoto.co.id.
ADVERTISEMENT
Itu dia informasi mengenai Jonas Photo Jatinangor sebagai studio foto hits untuk mengabadikan momen penting bersama orang-orang terkasih. Dengan mengabadikan momen yang ada, kenangan bersama orang-orang tersebut akan selalu hadir dalam bentuk foto. (PRI)