Konten dari Pengguna

Joy N Fun Playground BTC: Playground yang Rapi dan Bersih di Bandung

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
5 Februari 2024 13:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Joy N Fun Playground BTC. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Bruna Saito
zoom-in-whitePerbesar
Joy N Fun Playground BTC. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Bruna Saito
ADVERTISEMENT
Selain terkenal akan keindahan alamnya, Bandung juga memiliki beragam tempat hiburan menarik bagi keluarga dan anak-anak. Salah satunya Joy N Fun Playground BTC.
ADVERTISEMENT
Konsep playground didesain sangat menarik, rapi, dan juga bersih. Areanya dipisahkan dengan jelas, lengkap dengan berbagai permainan yang disusun dengan baik.

Daya Tarik Joy N Fun Playground BTC

Joy N Fun Playground BTC. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Pixabay
Joy N Fun Playground BTC menyediakan destinasi wisata menarik di Bandung yang menawarkan berbagai daya tarik bagi para pengunjungnya. Berikut beberapa daya tarik yang bisa dinikmati keluarga, terutama anak-anak.

1. Ragam Permainan Interaktif

Playground menawarkan berbagai permainan interaktif, terutama untuk menghibur anak-anak dalam mengembangkan keterampilan motoriknya.
Mulai dari perosotan, miniatur kendaraan, mandi bola, dan berbagai jenis permainan yang menarik dan menyenangkan lainnya.

2. Rapi dan Bersih

Selanjutnya, Joy N Fun di BTC juga sangat menjaga kebersihan dan kerapihan area bermain ini. Area playground dijaga supaya tetap bersih dan terawat dengan baik.
ADVERTISEMENT
Fasilitas dan juga permainannya juga dijamin steril dan siap digunakan oleh para pengunjunya, terutama bagi anak-anak dalam mengekplorasi dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar.

3. Aman bagi Anak

Lalu, playground juga dibuat dengan standar keamanan yang baik, sehingga anak-anak dapat bermain dengan aman. Selain itu, suasana yang ramah tersebut menjadi tempat menyenangkan bagi anak-anak bahkan dewasa dalam mencari hiburan.

Harga Tiket, Alamat, dan Jam Buka Joy N Fun Playground BTC

Joy N Fun Playground BTC. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Torsten Dettlaff
Sebelum berkunjung, penting mengetahui harga tiket playground terlebih dahulu. Dikutip dari laman tiktok @gamemasterindindonesia, harga tiket masuk Joy N Fun di antaranya, yaitu:
Tiket ini berlaku full day, 1 tiket sudah termasuk 1 pendamping dewasa kurang dari 17 tahun, dan pengunjung wajib mengenakan kaos kaki.
ADVERTISEMENT
Sesuai namanya, playground terletak di mall BTC atau tepatnya di BTC Fashion Mall, Jl. Dr. Djunjunan, Pajajaran, Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40173. Sedangkan Joy N Fun buka setiap hari dari pukul 10.00-21.00 WIB.
Itulah informasi Joy N Fun Playground BTC yang memiliki tempat bermain anak, seperti mandi bola, perosotan, dan aneka permainan interaktif lainnya. (ERI)