Konten dari Pengguna

Kereta Harina Turun di Stasiun Mana? Inilah Daftar Stasiunnya

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
25 November 2024 15:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kereta Harina turun di stasiun mana. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Bantar Prakoso
zoom-in-whitePerbesar
Kereta Harina turun di stasiun mana. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Bantar Prakoso
ADVERTISEMENT
Kereta Api Harina merupakan kereta yang beroperasi di Indonesia dengan melayani relasi kota Bandung hingga Surabaya. Untuk memastikan apakah kereta tersebut berhenti di stasiun yang dekat dari lokasi tujuan, ada baiknya ketahui dulu Kereta Harina turun di stasiun mana.
ADVERTISEMENT
Lebih dari sekadar memastikan stasiun terdekat dari tujuan akhir, mengetahui pemberhentian kereta juga membantu merencanakan transportasi lanjutan untuk sampai ke lokasi.

Info Rute dan Kereta Harina Turun di Stasiun Mana

KA Harina merupakan kereta dari PT. INKA. Sejak operasi pertamanya di tahun 2003, KA Harina beroperasi melayani perjalanan antar provinsi. Terkait detail rute dan Kereta Harina turun di stasiun mana bisa cek penjelasan berikut ini:

1. Tentang Rute KA Harina

Seperti yang disinggung di awal tulisan, KA Harina awalnya melayani rute perjalanan Bandung - Semarang, sebagai penerus KA Mahesa. Awalnya KA Harina beroperasi sebagai kereta pagi dan malam.
Namun di tahun 2013, kereta tersebut disederhanakan menjadi satu jadwal dan satu rangkaian dengan perjalanan yang lebih panjang, yakni hingga Stasiun Surabaya Pasarturi.
ADVERTISEMENT
Rute KA Harina pun dinilai unik, sebab kereta ini mengambil arah barat melalui Cikampek dan akan berputar balik menuju arah timur untuk perjalanan ke arah Cirebon -  Semarang dan berakhir di Surabaya Pasarturi. Dengan rutenya ini, KA Harina berjalan mundur saat melalui rute Cikampek - Bandung.

2. Stasiun Turunnya KA Harina

KA Harina akan berhenti di beberapa stasiun untuk menurunkan para penumpang yang akan melanjutkan perjalanannya ke lokasi tujuan akhir.
Adapun daftar lokasi stasiun pemberhentian untuk turunnya para penumpang KA Harina adalah sebagai berikut:

3. Jadwal dan Harga Tiket

Mengutip laman booking.kai.id KA Harina memiliki jadwal satu kali perjalanan. Tepatnya dari Stasiun Bandung ke Surabaya Pasarturi akan berangkat pukul 20.55 dan akan sampai pukul 08.09.
Sedangkan dari Surabaya Pasarturi akan berangkat pukul 18.10 dan sampai di Stasiun Bandung pukul 05.30. Sementara harga tiketnya untuk kelas Ekonomi dibanderol mulai Rp280.000-Rp370.000 dan kelas Eksekutif mulai Rp450.000-Rp715.000
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan Kereta Harina turun di stasiun mana dan jadwalnya yang perlu diketahui. Semoga artikel di atas bisa bermanfaat untuk rencana perjalanan kereta. (INE)