Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
28 Ramadhan 1446 HJumat, 28 Februari 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Menilik Museum Dewa 19 di Bandung dan Restoe Boemi Restography
6 November 2023 14:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Desain interior dari restoran ini dipenuhi dengan lukisan dan foto-foto dari group band ternama di Indonesia yakni Dewa 19. Termasuk beberapa foto memorable dari musisi Ahmad Dhani. Tentu saja, baladewa dan baladewi wajib mampir ke tempat ini.
Museum Dewa 19 di Bandung dan Restoe Boemi Restography
Dikutip dari akun Instagram @restoeboemibraga, Museum Dewa 19 di Bandung ini sebenarnya adalah sebuah restoran yang didirikan oleh pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani, yakni Restoe Boemi Restography. Tempat ini wajib dikunjungi, khususnya bagi baladewa dan baladewi, sebutan untuk penggemar Dewa 19.
Selain menikmati berbagai macam kuliner yang enak dan Lezat, penggemar bisa berjalan-jalan mengelilingi restoran untuk melihat berbagai macam foto yang dipajang di dinding.
ADVERTISEMENT
Bagian interior dari restoran ini sengaja diisi dengan berbagai foto dan lukisan yang berkaitan dengan perjalanan karir band tersebut. Berbagai macam foto-foto itu memiliki kesan yang mendalam untuk perjalanan karier Ahmad Dhani selama menggawangi Dewa-19.
Bisa dibilang, museum ini merupakan rekaman sebuah peristiwa perjalanan dari karir dari masa ke masa Dewa 19. Foto-foto tersebut dimulai dari saat pertama kali group band Dewa 19 melakukan rekaman, hingga pertama kali band tersebut masuk TVRI pada bulan Oktober 1992.
Adapula foto musisi favorit Ahmad Dhani yang dipajang di restoran tersebut seperti Rhoma Irama, Kla Project, dan Vina Panduwinata.
Tak heran, banyak pengunjung yang datang ke restoran ini menikmati sajian kuliner dari Restoe Boemi Restography sembari melihat-lihat koleksi foto perjalanan dari band kawakan Dewa 19 .
ADVERTISEMENT
Saat akhir pekan, biasanya terdapat hiburan berupa live music di restoran ini. Jika beruntung, pengunjung bahkan bisa bertemu dengan beberapa personil dari Dewa 19, yang kadang mampir ke restoran ini.
Saat makan di tempat ini, pengunjung seolah dapat merasakan sensasi makan di rumah Ahmad Dhani, saking banyaknya foto dan benda-benda yang berkaitan dengan Ahmad Dhani dan Dewa 19.
Itulah informasi mengenai museum Dewa 19 di Bandung dan Restoe Boemi Restography. Semoga bisa menambah daftar referensi tempat untuk menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat. (IND)