Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Pesona Curug Cipondok di Subang yang Memiliki Air Biru
13 Juli 2024 14:35 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Curug ini jadi solusi bagi yang suka menikmati keindahan alam dan bermain air tanpa lelahnya melewati trekking panjang. Dengan kata lain, ini destinasi alam yang tepat bagi yang suka mageran.
Pesona Curug Cipondok di Subang yang Memiliki Air Biru
Curug Cipondok adalah destinasi air terjun yang mudah dijangkau. Pasalnya, untuk sampai di lokasi ini, pengunjung tidak perlu melakukan treking panjang. Dari area parkir, tinggal menuruni tangga sepanjang 200 meter untuk bisa sampai di tempat ini.
Ketika sampai, pengunjung akan disambut dengan pesona keindahan alam yang memukau. Sebuah curug minimalis yang memiliki telaga air biru tosca di bawahnya. Diperkirakan tingginya curug tersebut hanya 3 sampai 5 meter saja.
Meski begitu, debit airnya cukup deras, sehingga suara deburan air yang jatuh dari ketinggian terdengar jelas. Ini perpaduan yang seimbang dengan suasananya yang tenang. Cocok untuk dijadikan tempat relaksasi.
ADVERTISEMENT
Di bawahnya ada telaga yang berukuran lumayan lega, bisa digunakan untuk kegiatan renang atau sekedar rendam kaki di pinggiran telaganya. Bermain di tempat tenang dan udara yang menyegarkan adalah referensi ideal untuk me time.
Sebagai destinasi wisata air, Curug Cipondok menyediakan fasilitas yang cukup menunjang, seperti sewa ban, toilet atau ruang bilas, dan beberapa stand warung.
Harga Tiket dan Lokasi Curug Cipondok Ciater Subang
Dapat dikatakan wisata air terjun ini adalah destinasi alam yang murah-meriah. Adapun harga tiket yang dibebankan beserta biaya parkirnya kepada pengunjung ialah sebagai berikut.
Lokasi tempatnya berada di Kampung Panyaungan, Desa Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, tepatnya di belakang Ciater. Mengutip dari Buku Mengenal Lebih Dekat: Wisata Alam Indonesia, Aliefien Soetopo (hal 43), untuk ke Ciater hanya berjarak beberapa kilometer dari Tangkuban Perahu ke arah Subang , Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Adapun jarak dari kota Bandung sekitar 27,6 Km atau waktu tempuh dengan berkendara memakan 1 jam 30 menitan. Sementara rute yang dilewati dari arah Kota Bandung ialah: Jl. Maribaya - Jl. Raya Lembang/Suka Senang - Ciater-Nagrak.
Dengan keindahan warna biru pada telaga air terjunnya, Curug Pondok bisa dijadikan destinasi yang menarik. Suasananya tenang, sehingga cocok untuk relaksasi. (INE)