Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Piknik Dibawah Bintang: Bioskop Unik Outdoor di Bandung
2 Mei 2024 15:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman Instagram @piknikdibawahbintang berada di dalam Kala Cemara yang merupakan kafe outdoor dengan konsep modern minimalis.
Piknik Dibawah Bintang dengan Keindahan Alamnya
Jika biasanya menonton di TV atau bioskop, para penikmat film harus mencoba senasi menonton di Piknik Dibawah Bintang. Tempat ini mengusung private movie room yang menyediakan ruangan lengkap dengan camilan, kursi, tenda kecil di dalamnya.
Untuk lebih jelasnya, berikut informasi yang perlu diketahui sebelum berkunjung ke tempat ini.
1. Konsep Tenda dan Spot Foto
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, tempat wisata ini merupakan bagian dari Kala Cemara. Jadi, tersedia banyak tenda lucu yang bisa digunakan sebagai spot foto. Di sini pengunjung dapat berpose di dalam tenda-tenda unik berbentuk seperti rumah suku Indian Apache.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada juga lampu cantik di entrance Sky Garden dan pemandangan lampu kota Lembang yang bisa menjadi latar belakang foto malam hari. Hal ini menjadikan tempat ini cocok untuk para penggemar swafoto dan ingin mengabadikan momen di tengah alam.
Selain tenda, tempat ini juga menyediakan selimut, bantal, kamar kecil, cafe, dan musala.
Dengan begitu, pengunjung dapat menikmati daya tarik utama dari tempat wisata, yaitu pemandangan lampu kota (city lights) Lembang dan Gunung Tangkuban Parahu yang bisa dilihat dari dalam tenda.
2. Banyak Rekomendasi Film
Di sini pengunjung bisa nonton film sesuai dengan paket pembelian tiket. Film tersebut bisa dilihat melalui Disney+, Netflix, dan YouTube.
Selain itu, pengunjung juga tidak perlu khawatir dengan langganan premiumnya karena =setiap platfrom nonton telah berlanggan premium sehingga bebas dari iklan.
ADVERTISEMENT
Harga Tiket dan Fasilitas di Piknik Dibawah Bintang
Berikut harga paket nonton dan fasilitas yang diberikan oleh Piknik Dibawah Bintang.
1. Couple Package ( 2 PAX)
Harga untuk paket ini adalah Rp248.000 di weekday dan Rp348.000 saat weekend. Adapun fasilitas yang diberikan berupa private room 2 jam, akses ke kala cemara dan ruang lapang, 1 snack, 1 popcorns, 2 minuman yang bisa dipilih, dan 2 air mineral.
2. Family Package (3-4 PAX)
Harga untuk paket ini adalah Rp348.000 di weekday dan Rp448.000 saat weekend. Adapun fasilitas yang diberikan berupa private room 2 jam, akses ke kala cemara dan ruang lapang, 2 snack, 3 popcorns, 3 minuman yang bisa dipilih, dan 4 air mineral.
3. Group Package (5-6 PAX)
Harga untuk paket ini adalah Rp448.000 di weekday dan Rp548.000 saat weekend. Adapun fasilitas yang diberikan berupa private room 2 jam, akses ke kala cemara dan ruang lapang, 3 snack, 4 popcorns, 4 minuman yang bisa dipilih, dan 6 air mineral.
ADVERTISEMENT
Itulah pembahasan mengenai Piknik Dibawah Bintang yang berlokasi di Jl. Sersan Bajuri No.102, Cihideung, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. Jadi, apabila ingin menghabiskan waktu dengan suasana alam yang nyaman sambil menikmati piknik dan nonton film, tempat ini bisa menjadi pilihan yang menarik. (AIN)