Konten dari Pengguna

Rekomendasi Udon Enak di Bandung, Pencinta Kuliner Wajib Coba

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
6 Juni 2024 14:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Udon Enak di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Matthias Oberholzer
zoom-in-whitePerbesar
Udon Enak di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Matthias Oberholzer
ADVERTISEMENT
Bandung terkenal akan ragam wisata kuliner yang sayang jika dilewatkan. Bagi pencinta kuliner yang gemar menjelajahi cita rasa khas Jepang, ada banyak pilihan tempat makan udon enak di Bandung yang menggugah selera.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Best of Tokyo, Pena Nusantara (2015), Udon adalah mi khas Jepang yang berbentuk tebal dan berwarna putih yang terbuat dari adonan tepung terigu, garam, dan air. Udon menjadi salah satu menu favorit yang nikmat disantap kapan saja.

Rekomendasi Udon Enak di Bandung

Udon Enak di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Dovile Ramoskaite
Kuah kaldu yang kental dan hangat berpadu dengan mi putih yang kenyal akan membuat siapapun ingin mencobanya. Berikut deretan rekomendasi tempat makan udon enak di Bandung, para pencinta kuliner khas Jepang wajib coba dan dijamin bikin ketagihan.

1. Marugame Udon

Marugame Udon menjadi salah tempat yang paling populer bagi pecinta udon di Bandung. Menawarkan beragam pilihan udon dengan berbagai macam topping dan kuah bumbu yang lezat.
Suasana tempat makannya pun sangat nyaman dengan dekorasi khas Jepang. Marugame memiliki beberapa outlet yang tersebar di wilayah Bandung, sehingga mudah untuk menemukan tempat makan ini.
ADVERTISEMENT
Lokasi:

2. Musouya

Dikutip dari Instagram @musouya, tempat ini menawarkan suasana makan yang tenang, nyaman, persis seperti sedang makan di Negeri Sakura secara langsung.
Salah satu menu andalannya ialah Nabeyaki Udon Musouya, merupakan varian udon yang dimasak serta dihidangkan dalam hotplate dengan berbagai topping, seperti potongan daging ayam, jamur, telur, serta tempura.
Lokasi: Jl. Hegarmanah No.2, Hegarmanah, Kec. Cidadap, Kota Bandung

3. Kuma Ramen

Salah satu rekomendasi menu yang wajib di coba adalah Niku Udon. Kekenyalan udon yang pas, lembut dan bumbu kuah yang dominan manis membuat semakin nikmat menyantap makanan ini.
ADVERTISEMENT
Interiornya bernuansa modern serta pemilihan furniture yang menggunakan kayu sangat terasa khas nuansa Jepang. Terdapat mini playground yang bisa digunakan anak-anak bermain.
Lokasi: Jl. Cimanuk No.11a, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung

4. Shin Men

Shine Men adalah restoran Jepang yang handal mengolah menu ramen dan juga menu udon. Udon yang disajikan memiliki kekenyalannya pas, dan rasa kuahnya cukup kuat sehingga menciptakan perpaduan yang pas. Menu andalannya adalah Shin Men Special yang berisikan mi, telur rebus, irisan daging ayam, daging cincang, dan taoge.
Lokasi: PVJ Mall, Jl. Cihampelas No 160, Kota Bandung
Itulah tempat makan udon enak di Bandung yang perlu dicoba. Semoga membantu menentukan pilihan untuk menikmati menu mi udon terbaik di kota Bandung. (WIN)
ADVERTISEMENT