Konten dari Pengguna

Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey: Rumah Makan Milik Lesty Kejora

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
19 Desember 2023 13:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Aron
zoom-in-whitePerbesar
Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Aron
ADVERTISEMENT
Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey merupakan rumah makan rintisan penyanyi dangdut, Lesti Kejora. Rumah makan tersebut berada di kawasan Bandung Selatan, tepatnya di daerah Ciwidey.
ADVERTISEMENT
Panorama rumah makan tersebut menyajikan hamparan sawah yang luas karena berada di tengah sawah. Rumah makan tersebut menawarkan nuansa yang asri dan tenang, jauh dari lalu lalang kendaraan.

Jam Operasional, Lokasi, Fasilitas dan Cara ke Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey

Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Peter
Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwide ini beralamatkan di Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Lokasinya yang strategis di pinggir Jalan Raya utama Ciwidey-Pangalengan ini tentu menjadi pilihan yang pas untuk di singgahi.
Dikutip dari Instagram @rm.sangkanhurip, rumah makan yang berada di Ciwidey ini merupakan cabang ke-3. Rumah makan ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 23.00 WIB.
Jarak dari Pusat Kota Bandung untuk bisa sampai di lokasi pun dapat ditempuh dengan estimasi sekira 1 jam perjalanan. Dengan jarak tempuh 35 kilometer saja dengan kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.
ADVERTISEMENT
Berikut beberapa fasilitas di rumah makan ini.

Nomor Telepon, Menu, dan Daya Tarik Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey

Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Randy
Menu-menu yang tersedia di sini dihidangkan dengan cara prasmanan untuk nantinya bisa pengunjung pilih secara langsung. Ada juga beberapa menu yang di goreng secara dadakan.
Terdapat cukup banyak pilihan menu yang beragam mulai dari olahan ikan, ayam, bebek, tahu tempe, ikan asin, pepes-pepesan, jengkol, petai, dan olahan oseng, sambal serta masih banyak pilihan lainnya.
ADVERTISEMENT
Serta nasi yang dihidangkan pun terdapat 3 jenis seperti nasi putih biasa, nasi lewet dan nasi beras merah. Pengunjung dapat elakukan reservasi ke nomor 022-8592-2973.
Berikut beberapa daya tarik dari rumah makan ini.

1. Area Taman Belakang yang Luas

Konsep area taman belakang yang luas terdapat di rumah makan ini, di mana pengunjung yang membawa anak-anak akan leluasa berkeliling. Dirancang seperti taman buatan, taman belakang di restoran ini nyaman untuk dikunjungi.

2. Lesehan di Area Luar

Tidak hanya menyediakan tempat makan di dalam saja, rumah makan milik Lesti Kejora ini juga mempunyai lesehan di area luar. Dengan rancangan beragam gazebo ditambah kursi-kursi kayu di tengah taman akan membuat tampilan menjadi sejuk dan family friendly.

3. Pemandangan Sawah

Pengunjung dapat melihat pemandangan sawah saat makan. Suasana sejuk, asri, dan jauh dari keramaian cocok untuk dikunjungi dengan keluarga.
ADVERTISEMENT
Demikianlah informasi seputar Rumah Makan Sangkan Hurip Ciwidey yang merupakan rumah makan milik Lesty Kejora. Beragam menu makanan khas Sunda yang lezat serta suasana rumah makan yang menenangkan cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. (Gin)