Konten dari Pengguna

Sawarga Courtyard, Tempat Hits Baru di Summarecon Mall Bandung

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
18 April 2024 14:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sawarga Courtyard, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya , Pexels/Maria Orlova
zoom-in-whitePerbesar
Sawarga Courtyard, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya , Pexels/Maria Orlova
ADVERTISEMENT
Summarecon Mall Bandung (SUMMABA) telah resmi dibuka dan menjadi ikon baru di Bandung Timur. Salah satu daya tarik utama dari SUMMABA adalah Sawarga Courtyard. Tempat ini adalah sebuah ruang terbuka hijau yang terletak di tengah-tengah mal.
ADVERTISEMENT
Dengan mengambil konsep taman tropis ala Eropa, Sawarga mengoptimalkan kesejukan udara Bandung dan memberikan pengalaman unik bagi pengunjung. Sebagai area outdoor yang tengah hits, tempat ini cocok dijadikan lokasi hunting bersama terkasih.

Keistimewaan Sawarga Courtyard di SUMMABA

Sawarga Courtyard, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya, Pexels/Capman
Summarecon Mall Bandung merupakan salah pusat perbelanjaan di kota Bandung sebagai pusat lifestyle dan entertainment. Lokasinya di Cisaranten Kidul, Gedebage, Kota Bandung.
Tempat ini memiliki ikon baru bernama Sawarga Courtyard yang didesain dengan inspirasi taman tropis ala Eropa. Pepohonan hijau, tanaman hias, dan area terbuka sehingga menciptakan suasana yang menyegarkan dan menenangkan.
Di sini pengunjung dapat merasakan kesejukan udara Bandung sambil menikmati pemandangan hijau di sekitar. Selain itu, sebagai ikon baru di Summarecon Mall Bandung, Sawarga memiliki area yang luas, aesthetic, dan instagramable.
ADVERTISEMENT
Area ini bukan hanya sekadar tempat berfoto, tetapi juga tempat berkumpul dan beraktivitas. Pengunjung dapat duduk santai, berbincang dengan teman, atau bahkan menggelar acara kecil.
Selain itu, Sawarga juga akan menjadi pusat berbagai kegiatan, mulai dari konser musik hingga pameran seni. Di sini juga akan ada live music akan mengiringi momen-momen berkesan di area ini.
Mengutip dari lama instagram @summareconmall.bandung, tempat ini nantinya juga akan memiliki beberapa wahana, seperti waterjetplay, kids playground, fountain garden, hingga venue konser. Sebelumnya, Sawarga memang pernah menjadi lokasi konser musisi ternama Indonesia di antaranya adalah Mahalini, Vidi Aldiano, dan Rizky Febian.
Pengunjung yang datang ke tempat ini juga tidak perlu khawatir jika lapar di tengah menikmati keindahan dan interior Sawarga yang unik. Sebab, ada beberapa tenant yang akan menjual aneka makanan lezat sebagai salah satu fasilitas yang disediakan oleh Mall.
ADVERTISEMENT
Dengan pemandangan hijau dan suasana outdoor, Sawarga memberikan alternatif yang berbeda dari pusat perbelanjaan biasa. Pengunjung dapat merasa seperti berada di taman yang asri, tetapi modern. Jadi, jika ingin merasakan suasana alam yang segar dan berbeda di tengah pusat perbelanjaan, kunjungi Sawarga Courtyard di Summarecon Mall Bandung. (AIN)