Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
12 Jenis Kelinci Pedaging yang Populer dan Dagingnya Lembut
21 Agustus 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Di dunia peternakan, kelinci pedaging memiliki nilai ekonomi yang tinggi karena dagingnya rendah lemak dan kaya akan protein. Selain itu, teksturnya lebih lembut dan berkualitas baik.
Kelebihan lain dari kelinci pedaging adalah dapat berkembang biak dengan cepat dan menghasilkan keturunan yang banyak, sehingga sangat menguntungkan bagi para peternak. Selain itu, kelinci-kelinci ini umumnya memiliki sifat yang tenang dan mudah dipelihara.
Bagi yang tertarik untuk beternak kelinci pedaging, simak jenis kelinci pedaging dalam pembahasan berikut ini agar bisa memilih yang paling sesuai kebutuhan.
Jenis Kelinci Pedaging yang Populer
Berikut ini sejumlah jenis kelinci pedaging yang populer dan tidak teksturnya lembut dikutip dari The Spruce Pets dan Good Housekeeping.
1. Kelinci New Zealand White
New Zealand White adalah salah satu jenis kelinci pedaging yang paling populer di dunia. Kelinci ini dikenal karena ukurannya yang besar dan kemampuan reproduksinya yang sangat baik. Selain itu, daging yang dihasilkan oleh New Zealand White memiliki kualitas yang sangat baik, dengan tekstur lembut dan rasa lezat.
ADVERTISEMENT
2. Kelinci Californian
Californian adalah jenis kelinci pedaging lain yang juga sangat populer. Kelinci ini sering dibudidayakan karena ukurannya yang besar dan pertumbuhannya cukup cepat. Californian juga memiliki kualitas daging yang sangat baik, dengan kadar lemak rendah dan tekstur lembut.
3. Kelinci Flemish Giant
Flemish Giant adalah salah satu kelinci terbesar di dunia, dengan berat yang bisa mencapai 10 kg atau lebih. Meskipun awalnya dikembangkan untuk diambil bulunya, Flemish Giant juga sering dimanfaatkan sebagai kelinci pedaging karena ukurannya besar dan dagingnya yang banyak.
4. Kelinci Rex
Kelinci Rex dikenal karena bulunya sangat lembut dan halus, serta memiliki kualitas daging yang empuk. Selain itu, rasanya juga lezat, sehingga menjadi pilihan yang baik bagi peternak apabila mencari kelinci pedaging dengan nilai tambah dari bulu yang indah.
ADVERTISEMENT
5. Kelinci American Chinchilla
Jenis kelinci ini tidak hanya dipelihara karena bulunya menyerupai bulu chinchilla, tetapi juga karena dagingnya enak. American Chinchilla juga memiliki ukuran tubuh yang sedang hingga besar. Kelinci ini juga dikenal memiliki sifat yang tenang dan mudah dipelihara.
6. Kelinci Champagne d'Argent
Kelinci Champagne d'Argent berasal dari Prancis dan dikenal karena dagingnya yang berkualitas tinggi. Tekstur dagingnya lembut dan rendah lemak.
Kelinci ini juga memiliki ukuran tubuh yang cukup besar. Selain itu, bulunya indah sehingga menjadikannya sebagai salah satu pilihan terbaik dari kategori kelinci pedaging.
7. Kelinci Silver Fox
Silver Fox adalah jenis kelinci pedaging yang unik dengan bulu berwarna perak. Kelinci ini dikembangkan di Amerika Serikat dan dikenal karena dagingnya yang lembut dan enak. Silver Fox juga memiliki pertumbuhan yang cepat, sehingga sering dipilih oleh peternak.
ADVERTISEMENT
8. Kelinci Palomino
Kelinci Palomino adalah jenis kelinci pedaging yang cukup populer di Amerika Serikat. Dagingnya berkualitas baik dengan tekstur lembut dan rasa yang gurih. Palomino juga dikenal karena sifatnya yang tenang dan mudah dipelihara, serta memiliki ukuran tubuh yang cukup besar.
9. Kelinci Harlequin
Harlequin adalah jenis kelinci yang dikenal tidak hanya karena pola bulunya yang unik dan menarik, tetapi juga karena memiliki kualitas daging yang baik. Kelinci ini pun memiliki ukuran tubuh yang cukup besar, sehingga cocok untuk dijadikan kelinci pedaging.
10. Kelinci Blanc de Hotot
Blanc de Hotot adalah jenis kelinci yang memiliki ciri khas bulu putih dengan lingkaran hitam di sekitar matanya. Selain penampilannya yang menarik, kelinci ini juga dikenal karena dagingnya yang berkualitas tinggi.
Blanc de Hotot memiliki ukuran tubuh yang sedang hingga besar, dan sering dipilih sebagai kelinci pedaging karena kualitas dagingnya yang baik.
ADVERTISEMENT
11. Kelinci Giant Papillon
Kelinci Giant Papillon adalah salah satu jenis kelinci terbesar dengan pola bulu yang menarik. Kelinci ini tidak hanya dipelihara sebagai hewan hias tetapi juga sebagai kelinci pedaging karena dagingnya berkualitas.
12. Kelinci Satin
Kelinci Satin dikenal sebagai salah satu jenis kelinci pedaging favorit karena bulunya sangat mengkilap dan lembut. Jenis ini juga memiliki pertumbuhan yang cepat dan ukuran tubuh cenderung besar, sehingga sering dipilih oleh peternak.
(DEL)
Live Update