23 Jenis Ikan Sapu-Sapu Hias untuk Peliharaan

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
24 September 2023 23:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ikustrasi jenis ikan sapu sapu hias. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ikustrasi jenis ikan sapu sapu hias. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ikan sapu-sapu menjadi salah satu ikan hias favorit karena memiliki fungsi sebagai pembersih akuarium. Ada puluhan jenis ikan sapu-sapu hias yang bisa dipelihara sekaligus mempercantik akuarium.
ADVERTISEMENT
Simak berbagai jenis ikan sapu-sapu hias yang bisa dijadikan sebagai peliharaan dalam ulasan di bawah ini.

Jenis Ikan Sapu-Sapu Hias

Ilustrasi jenis ikan sapu sapu hias. Foto: Pixabay
Ikan sapu-sapu dikenal juga dengan nama ikan pleco dan di Amerika dikenal juga dengan istilah janitor fish. Ikan ini berasal dari Amerika Selatan dan hidup di habitat sungai dengan aliran air yang deras dan jernih.
Berdasarkan buku Yuk Mengenal Ikan Sapu-Sapu Sungai Ciliwung karya Defi Elfidasari, ikan sapu-sapu juga mulai ditemukan di Sungai Ciliwung, Indonesia.
Sepintas ikan ini memiliki bentuk serupa dengan ikan lele, terutama di bagian kepala, sisiknya keras, tapi fleksibel, dan memiliki sirip dorsal berjumlah 9-14 buah dan sirip dada.
Berikut adalah 23 jenis ikan sapu-sapu hias beserta fakta singkatnya yang perlu diketahui para pecinta ikan.
ADVERTISEMENT

1. Candy striped pleco

Jenis ikan sapu-sapu ikan hias ini memiliki ukuran yang hanya bisa mencapai 10 cm sehingga bisa ditempatkan di akuarium 80 liter.

2. Gold nugget pleco

Ikan ini memiliki ciri khas berupa corak totol dan garis di ujung sirip, serta ujung ekor berwarna kuning keemasan.

3. Magnum pleco

Ikan ini identik dengan garis kuning di ujung ekor dan ujung siripnya, yang kontras dengan warna tubuhnya yang gelap.

4. Royal pleco

Ikan royal pleco memiliki gari-garis hitam memanjang dari ujung kepala hingga kaki. Jenis ikan ini bisa hidup hingga 20 tahun kalau dirawat dengan benar.

5. Long Finned bristlenose pleco

Ikan ini memiliki panjang maksimal 12 cm dan memiliki sirip panjang yang cantik.

6. Bristlenose pleco

Jenis ikan sapu-sapu hias ini memiliki beberapa varian warna, seperti hitam, coklat gelap, krem, hingga albino.
ADVERTISEMENT

7. Loricariidae

Secara motif dan warna, ikan ini cukup dengan king tiger pleco, namun ukurannya lebih besar.

8. Adonis pleco

Ikkan adonis pleco merupakan ikan sapu-sapu raksasa dengan ukuran hingga 1 meter saat dewasa.

9. Scarlet pleco

Sesuai namanya, ikan ini memiliki warna merah tua atau merah cenderung orange di ekor.

10. Blue eyed pleco

Sesuai namanya, ikan blue eyed pleco memiliki mata biru sehingga membuat harganya tergolong mahal.

11. Green phantom pleco

Ikan green phantom pleco memiliki warna kehijauan yang cantik seperti namanya.

12. Blue phantom pleco

Sekilas, ikan ini hampir serupa dengan green phantom, namun tubuhnya memiliki warna kebiruan yang cantik.

13. Snowball pleco

Ciri khas ikan ini terdapat pada kulitnya yang dipenuhi bola-bola putih berukuran sedikit besar, persis seperti bola salju.

14. Sunshine pleco

Ikan sunshine pleco memiliki warna kuning sedikit orange yang unik dan cerah, dengan totol hitam membuat sunshine pleco bersinar.
ADVERTISEMENT

15. King tiger pleco

Jenis ikan sapu-sapu hias ini memiliki garis-garis menyerupai harimau dengan warna dasar hitam dan garis putih.

16. Zebra pleco

Sesuai namanya, ikan ini memiliki corak seperti zebra sehingga menjadi salah satu ikan sapu-sapu dengan harga mahal, yakni mencapai Rp.1,5 juta untuk ukuran 5 cm.

17. Butterfly pleco

Ikan ini bisa mengubah warna tubuh seperti bunglon. Sebaiknya tempatkan ikan butterfly pleco pada akuarium yang terang untuk melihat kecantikannya.

18. Tiger peckoltia

Ikan hias kecil ini memiliki warna dan pola garis persis seperti harimau.

19. Leopard forg pleco

Ciri khas ikan sapu-sapu ini terlihat dari warnanya yang hampir serupa dengan zebra pleco. Ukuran tubuhnya pun maksimal hanya mencapai 11 cm.

20. Leopard pleco

Salah satu ikan sapu-sapu hias kedua termahal setelah ikan zebra pleco. Ikan ini bisa tumbuh hingga berukuran 51 cm.
ADVERTISEMENT

21. Titanicus pleco

Tidak seperti namanya, ukuran ikan ini maksimal hanya sebesar 30 cm.

22. Vampire pleco

Jenis ikan sapu-sapu hias ini dapat hidup dalam akuarium dengan 200 liter air dan pH 22-26° C.

23. Albino

Ikan ini memiliki warna kuning keputihan yang cantik menjadi pesona ikan sapu-sapu albino.
Demikian daftar jenis ikan sapu-sapu hias untuk peliharaan di dalam akuarium. (SP)