Konten dari Pengguna

3 Makanan Burung Parkit Terbaik dan Bergizi Tinggi

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
26 Mei 2023 21:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Makanan Burung Parkit. Foto: dok. David Clode (Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makanan Burung Parkit. Foto: dok. David Clode (Unsplash)
ADVERTISEMENT
Makanan burung parkit merupakan salah satu hal penting yang perlu diperhatikan khususnya bagi seseorang yang memelihara burung parkit. Salah satu jenis makanan untuk burung parkit yang terbaik adalah buah-buahan.
ADVERTISEMENT
Selain buah-buahan, dapat juga memberikan burung parkit kesayangan makanan yang mengandung gizi dan nutrisi yang cukup sesuai dengan kebutuhan parkit. Ulasan tentang jenis makanan burung parkit terbaik yang dalam artikel ini dapat membantu dalam memilih makanan terbaik untuk parkit kesayangan.

Ragam Makanan Burung Parkit Terbaik dan Bergizi Tinggi

Ilustrasi Makanan Burung Parkit. Foto: dok. Roberto Carlos Román Don (Unsplash)
Burung parkit merupakan salah satu jenis burung yang memiliki kicauan merdu dengan warna bulu yang cantik. Hal ini selaras dengan yang dijelaskan dalam buku berjudul Ensiklopedia Fauna Dunia yang disusun oleh Shafa Faizah (2018: 136). Dalam buku tersebut dijelaskan bahwa burung parkit adalah salah satu jenis burung yang banyak dipelihara oleh pecinta burung. Burung parkit dikenal sebagai jenis hewan yang cerdas.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut karena burung parkit dapat dilatih berbicara dan melakukan berbagai trik. Parkit masih satu kerabat dengan burung betet. Ada banyak sekali jenis burung parkit dengan warnanya yang cantik. Ada burung parkit berwarna hijau, merah, biru, oranye, ungu, hingga kuning atau bahkan campuran dari warna-warna tersebut.
Burung parkit memiliki kebiasaan unik, yaitu menggosokkan paruhnya ke batang kayu atau permukaan besi. Burung parkit dapat hidup dalam waktu yang cukup lama mulai dari 10 hingga 30 tahun. Ada banyak sekali jenis burung parkit yang dapat ditemukan di sekitar kita. Jenis burung parkit yang umum ditemukan antara lain parkit holland, parkit lokal, parkit carolina, parkit taiwan, dan masih banyak lagi jenis parkit lainnya.
ADVERTISEMENT
Burung parkit termasuk ke dalam kategori hewan pemakan biji-bijian dan buah-buahan. Berdasarkan jenis-jenis makanan burung parkit tersebut, burung parkit kesayangan dapat diberikan makanan sebagai berikut:

Buah-buahan

Buah-buahan yang mengandung gizi dan vitamin yang melimpah dapat diberikan untuk burung parkit. Buah-buahan yang disukai burung parkit antara lain anggur, apel, melon, pir, kiwi, dan jeruk. Asupan buah ini mengandung vitamin C, A dan K dan mineral, seperti kalium dan mangan..

Jagung

Selain buah, juga dapat memberikan jagung sebagai makanan untuk burung parkit. Jenis jagung yang dapat diberikan berupa jagung berwarna kuning maupun jagung yang berwarna sedikit kemerahan. Jagung memiliki kandungan vitamin A yang baik untuk kesehatan burung parkit.

Pelet

Bagi yang ingin memberikan pakan burung parkit dengan pelet, perlu memastikan bahwa pelet yang diberikan adalah pelet berkualitas tinggi yang mengandung gizi dan nutrisi yang dibutuhkan burung parkit kesayangan.
ADVERTISEMENT
Sederet makanan burung parkit terbaik yang disajikan dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai pilihan yang tepat untuk memberikan burung parkit makanan yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan nutrisinya. (DAP)