Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
3 Penyakit Tanaman Bawang yang Menyebabkan Gagal Panen
23 Agustus 2024 21:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tanaman bawang memang banyak jenisnya, ada bawang bombay, bawang merah, dan bawang putih, meski begitu penyakit yang menyerang relatif sama. Salah satu penyakit tanaman bawang adalah bercak ungu yang bisa menyerang seluruh bagian tanaman, terutama daunnya.
ADVERTISEMENT
Masyarakat Indonesia banyak membudidayakan bawang merah dan bawang putih, meski begitu bawang bombay juga ikut dibudidayakan tetapi tidak banyak. Bawang memang menjadi salah satu bumbu masakan yang paling banyak dibutuhkan, sehingga permintaannya selalu meningkat.
Dikutip dari buku Kiat Sukses Budidaya Bawang Merah karya Arvin Mahardika, Noor Fajjriyah, dan Tsalaisye N.F., berikut beberapa penyakit yang menyerang berbagai tanaman bawang.
Penyakit Tanaman Bawang
Budidaya tanaman bawang baik bawang merah, putih, maupun bawang bombay pasti tidak terlepas dari serangan beragam penyakit. Setiap penyakit yang menyerang tentu memiliki ciri, dampak, hingga cara mengatasi yang berbeda-beda, berikut penjelasannya.
1. Bercak Ungu
Penyakit bercak ungu merupakan penyakit yang muncul karena keberadaan jamur Alternaria Porri yang sering menyerang daun tanaman. Tanaman yang terserang penyakit ini akan memiliki bintik lingkaran ungu berbentuk cekung di daun dan pucuk daun.
ADVERTISEMENT
Jika dibiarkan, penyakit ini bisa menjalar ke bagian daun lainnya bahkan perkembangannya jauh lebih cepat ketika musim hujan. Namun tidak perlu khawatir karena penyakit ini bisa dikendalikan dengan memperbaiki drainase air dan melakukan pemupukan berimbang.
2. Antraknosa
Antraknosa merupakan penyakit busuk daun karena jamur Colletotrichum sp. Ciri-ciri tanaman yang terserang adalah terdapat bercak putih melengkung ke dalam dan titik hitam di bagian tengah pada daun bawang.
Sekilas penyakit antraknosa terlihat seperti bercak daun, hanya saja penyakit ini membuat tanaman mati lebih cepat.
3. Busuk Leher Akar
Penyakit yang satu ini sering menyerang tanaman bawang, tetapi selalu diabaikan, padahal memengaruhi hasil panen. Busuk leher akar akan berkembang setelah bawang dipanen dan disimpan, tetapi bisa terbawa hingga ke lahan bersama umbi bibit.
ADVERTISEMENT
Jika sudah ditanam, penyakit ini akan cepat berkembang saat kondisi cuaca lembap dengan suhu udara sekitar 15-20 derajat Celcius.
Sebenarnya masih banyak penyakit tanaman bawang, hanya saja ketiga penyakit tersebut termasuk yang sering menyerang. Hampir sebagian besar jenis bawang sudah pasti akan terserang penyakit tersebut mulai awal tanam hingga masa panen.(DSI)