Konten dari Pengguna

4 Cara Menanam Anggur untuk Pemula dengan Praktis dan Anti Gagal

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
11 Mei 2023 15:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menanam anggur untuk pemula. Sumber: Luiz M. Santos/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menanam anggur untuk pemula. Sumber: Luiz M. Santos/pexels.com
ADVERTISEMENT
Anggur adalah salah satu jenis buah yang digemari banyak orang, sehingga berbagai kalangan tertarik untuk menanamnya. Cara menanam anggur untuk pemula juga bisa dilakukan dengan mudah apabila mengetahui langkah yang tepat. Anggur sendiri memiliki berbagai kandungan nutrisi. Hal ini dipaparkan oleh Widagdha dan Nisa dalam Jurnal Pangan dan Agroindustri bahwa buah anggur mengandung polifenol dan resveratrol yang membantu menjaga metabolisme dalam tubuh. Adapun sejumlah cara menanam anggur untuk pemula akan dibahas lebih lanjut dalam artikel ini, baca sampai habis!
ADVERTISEMENT

Cara Menanam Anggur

Ilustrasi cara menanam anggur untuk pemula. Sumber: Pixabay/pexels.com
Terdapat beberapa cara menanam anggur untuk pemula yang bisa dilakukan, antara lain.

1. Memilih Bibit Anggur

Cara menanam anggur untuk pemula yang pertama adalah dengan memilih bibit berkualitas unggul. Bibit ini bisa didapatkan di sejumlah toko tanaman. Bibit yang berkualitas umumnya memiliki panjang sekitar 25-30 cm dengan diameter batang 1 cm. Selain itu, bibit berkualitas juga memiliki warna hijau pada bagian batangnya dan tidak mengandung air. Tunas bibit anggur juga memiliki bentuk besar dan tekstur yang padat.

2. Menyemai Bibit

Setelah membeli bibit anggur, cara menanam anggur untuk pemula berikutnya adalah dengan menyemainya. Penyemaian diperlukan agar bibit anggur memperoleh asupan zat hara yang cukup. Cara menyemainya bisa dilakukan dengan memilih tempat pada polybag atau pot. Setelah itu, buat media penyemaian dengan mencampurkan tanah dengan pupuk. Setelah itu, bibit anggur bisa langsung ditanam pada media semai. Bibit anggur juga perlu mendapatkan penyiraman setiap pagi dan sore hari.
ADVERTISEMENT

3. Menanam Bibit Anggur

Cara menanam anggur untuk pemula selanjutnya adalah dengan memindahkan bibit ke media tanam. Media tanam anggur bisa dibuat dengan membuat bedengan pada lahan terbuka dengan ukuran 40x140 cm. Selanjutnya, buat lubang dengan ukuran 50x50x50 cm dan diamkan terlebih dahulu selama 2 minggu. Setelah itu, bibit anggur yang telah berusia 2 bulan dengan daun 2-3 helai bisa mulai dipindahkan. Jangan lupa untuk menutup lubang apabila telah memindahkan bibit ke dalam lubang bedengan. Untuk tanah yang digunakan untuk menutup tanaman perlu dicampur dengan pupuk kandang agar tetap subur. Setelah selesai di tanam, tempat rambatan anggur juga perlu dibuat dengan panjang 2 meter. Tempat rambatan ini bisa disusun dari bambu.
ADVERTISEMENT

4. Merawat Anggur

Cara menanam anggur untuk pemula berikutnya adalah merawat tanaman. Tanaman yang berhasil ditanam perlu dirawat agar bisa tumbuh dengan baik. Tanaman anggur perlu dilakukan penjarangan saat usianya 1 bulan dan penyulaman setelah umur 2 minggu. Untuk membersihkannya dari rumput liar dan gulma, tanaman anggur juga perlu disiangi agar tidak mengganggu pertumbuhannya. Perawatan berikutnya bisa dilakukan dengan pemupukan. Pupuk bisa diberikan sejak pertama kali ditanam dengan kadar pupuk mulai dari 10 gram selama 10 hari sekali. Proses pemupukan ini akan terus berubah, seperti saat berusia 6 bulan, tanaman anggur bisa diberi pupuk 15 hari sekali dengan jumlah pupuk sekitar 15 gram. Selain itu, tanaman anggur juga perlu disiram agar bisa tumbuh subur. Proses penyiraman bisa dilakukan sehari sekali hingga tanah cukup lembap, tetapi jangan sampai tergenang air. Itulah sederet informasi mengenai cara menanam anggur untuk pemula dengan mudah. [ENF]
ADVERTISEMENT