Konten dari Pengguna

4 Cara Menanam Kentang di Polybag dengan Mudah dan Benar

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
6 September 2023 22:15 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menanam kentang di polybag, sumber foto: unsplash.com/JESHOOTS.COM
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menanam kentang di polybag, sumber foto: unsplash.com/JESHOOTS.COM
ADVERTISEMENT
Kentang adalah salah satu sumber karbohidrat alternatif selain beras. Kentang juga mudah untuk ditanam, bahkan di area pekarangan rumah maupun polybag. Jika ingin mencoba di rumah, bisa memperhatikan cara menanam kentang di polybag.
ADVERTISEMENT
Dengan cara yang benar, maka kentang yang ditanam akan menghasilkan kentang yang berkualitas. Salah satu indikator kentang yang berkualitas adalah ukurannya yang besar dan kulitnya yang bersih.
Untuk mengetahui cara menanam kentang di polybag, simak uraian di bawah ini.

4 Cara Menanam Kentang di Polybag

Ilustrasi cara menanam kentang di polybag, sumber foto: unsplash.com/Jonathan Kemper
Dikutip dari buku Tanaman Kentang dan Pengendalian Hama Penyakitnya karya Ika Rochdjatun Sastrahidayat (2011), dijelaskan bahwa kentang merupakan sumber makanan yang baik dan tidak berlemak.
Oleh karena itu, kentang cocok dikonsumsi untuk orang yang sedang melakukan diet atau menjalani pola hidup sehat. Jika ingin hidup semakin sehat, bisa menanam kentang sendiri yang tidak menggunakan pupuk kimia serta pestisida.
Berikut ini adalah cara menanam kentang di polybag dengan mudah dan benar serta organik.
ADVERTISEMENT

1. Persiapan Bibit Kentang

Bibit kentang yang baik adalah umbi kentang yang sudah memiliki tunas sekitar 3-5 buah dengan tinggi sekitar 2 cm. Untuk mendapatkan bibit yang baik, bisa membeli bibit kentang di toko pertanian atau menggunakan kentang yang sudah ada di rumah.

2. Persiapan Media Tanam

Media tanam yang cocok untuk kentang adalah tanah yang gembur, subur, dan sedikit berpasir dengan pH sekitar 5-6,5. Untuk membuat media tanam yang baik, bisa mencampur tanah dengan pupuk organik, seperti pupuk kandang atau kompos.
Selain media tanam, yang perlu disiapkan adalah polybag dengan ukuran sekitar 50 cm x 80 cm. Buatlah lubang-lubang kecil di bagian bawah polybag untuk saluran drainase agar air tidak menggenang dan merusak akar kentang.

3. Penanaman Bibit Kentang

Setelah media tanam siap, bisa mulai menanam bibit kentang di dalam polybag. Tanamlah bibit kentang dengan kedalaman sekitar 7 cm dengan posisi tunas menghadap ke atas. Dalam satu polybag bisa diisi sekitar 3-4 bibit kentang.
ADVERTISEMENT

4. Perawatan Tanaman Kentang

Tanaman kentang membutuhkan perawatan yang rutin agar tumbuh subur dan menghasilkan umbi yang berkualitas. Untuk penyiraman, tanaman kentang bisa disiram setiap hari secara merata agar media tanam tetap lembap dan mendukung pertumbuhan kentang.
Untuk pemupukan, bisa ditambahkan pupuk organik agar kentang yang dihasilkan menjadi kentang organik. Kemudian, jika media tanam berkurang, bisa ditambahkan lagi.
Demikianlah cara menanam kentang di polybag dengan mudah dan benar. Dengan cara ini, bisa menikmati kentang segar dari kebun sendiri tanpa harus khawatir dengan harga atau kualitasnya. (WWN)