Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten dari Pengguna
4 Cara Menjaga Kualitas Air Kolam Ikan Koi
19 Juli 2023 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara menjaga kualitas air kolam ikan koi harus diketahui setiap orang yang memelihara ikan satu ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 23 Peluang Usaha Top Bidang Agribisnis, ikan koi adalah salah satu ikan air tawar yang sangat populer. Ada banyak sekali orang yang menyukai jenis ikan satu ini.
Namun, dibutuhkan perawatan tertentu apabila memelihara ikan koi di dalam kolam. Salah satunya adalah dengan menerapkan cara menjaga kualitas air kolam ikan koi supaya ikan tetap sehat.
Cara Menjaga Kualitas Air Kolam Ikan Koi
Berikut ini beberapa cara menjaga kualitas air kolam ikan koi yang dapat dilakukan:
1. Kondisi Air
Air merupakan tempat hidup dari ikan. Apabila kondisinya buruk, maka kesehatan ikan juga akan memburuk. Maka dari itu kondisinya harus selalu dijaga supaya ikan senantiasa sehat.
Apabila pemilik memakai air sungai atau sumur, sebaiknya air tersebut diendapkan terlebih dahulu selama satu hari. Setelahnya baru air bagian atas dapat digunakan.
ADVERTISEMENT
Sebuah masalah utama pada air adalah peningkatan nitrogen. Kandungan tersebut dapat menyebabkan ikan mengalami kerancunan sampai kematian.
2. Sistem Filterasi
Demi menjaga kebersihan air serta menjaga kadar oksigen dalam kolam ikan koi, pemilik harus merancang sistem filterasi. Saluran filterasi tersebut harus terdiri dari saluran air bersih dan kotor.
Saluran air bersih berfungsi untuk mengelola filter air agar kembali ke kolam, sedangkan saluran kotor berfungsi untuk menyedot air dan kotoran.
3. Pembersihan
Pembersihan kolam harus dilakukan secara rutin supaya ikan terhindar dari penyakit. Pemilik dapat memakai filter khusus kolam supaya kebersihannya lebih terjaga.
Pemilihan filter harus disesuaikan dengan ukuran kolam. Semakin besar kolam maka semakin besar pula filter yang dibutuhkan.
4. Menetralkan pH
Apabila pH kolam ikan koi terlalu asam, maka pemilik dapat menetralkannya dengan bahan alami. Salah satunya adalah kombinasi potongan pelepah, arang, dan kerikil. Kombinasi tersebut kemudian dimasukkan dalam botol air minum berukuran 1 liter dengan menggunakan perbandingan 1:1:1.
ADVERTISEMENT
Di bagian tubuh botol kemudian dilubangi sebagai jalan keluar air. Botol tersebut dipasang di ujung penyaring pembuangan air buatan.
Itu dia sekilas penjelasan mengenai cara menjaga kualitas air kolam ikan koi. (LAU)