Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Ciri-ciri Kucing Kampung Keturunan Anggora yang Lebih Istimewa
7 Maret 2024 19:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ciri-ciri kucing kampung keturunan anggora menjadi salah satu keunikan yang tak dapat ditemukan pada jenis kucing lainnya. Biasanya, ciri khas yang terlihat adalah panjang bulunya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada beberapa ciri khas lainnya yang dapat ditemukan dari kucing kampung keturunan kucing anggora.
Ciri-Ciri Kucing Kampung Keturunan Anggora
Memiliki kucing peliharaan merupakan salah satu hobi yang banyak disukai berbagai kalangan masyarakat. Ada banyak sekali jenis kucing yang dapat dipelihara.
Dikutip dari buku berjudul Kucing: Complete Guide Book For Your Cat yang disusun oleh Cacang Effendi, N.S. Budiana (2014: 34), terdapat banyak sekali jenis kucing yang dapat dipelihara.
Contoh kucing yang umum dipelihara adalah kucing ras murni dan ras campuran. Kucing ras murni memiliki kestabilan sifat dan penampilan fisik.
Sedangkan ras campuran mempunyai karakter sebaliknya yaitu resisten terhadap rentang genetis tetapi memiliki rupa, ukuran dan perilaku yang sulit diprediksi.
ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali jenis kucing ras yang bercampur dengan kucing domestik atau kucing kampung. Salah satunya adalah kucing anggora.
Untuk mengenal seperti apa ciri khas kucing kampung dan kucing anggora, berikut di antaranya:
1. Bentuk Wajah dan Leher Kucing
Kucing kampung keturunan anggora umumnya memiliki bentuk wajah khas. Biasanya kucing ini memiliki bentuk wajah yang sedikit lebih bulat. Tak hanya itu, ukuran leher kucing kampung keturunan anggora juga terlihat sedikit lebih panjang jika dibandingkan dengan jenis kucing kampung atau kucing domestik pada umumnya.
2. Ukuran dan Bentuk Kaki
Bentuk kaki kucing kampung keturunan anggora terlihat lebih jenjang jika dibandingkan dengan kucing kampung biasanya. Meski begitu, ukuran dan bentuk kaki kucing ini tidak sejenjang dan sebesar kaki jenis kucing anggora murni.
ADVERTISEMENT
3. Ukuran dan Jenis Bulu
Dibandingkan bentuk wajah dan ukuran kaki, jenis dan ukuran bulu kucing lebih mudah diidentifikasi. Bulu kucing kampung keturunan anggora cukup panjang dan lebat, terutama di bagian ekornya sehingga terlihat mirip kemoceng.
4. Ukuran dan Bentuk Telinga
Kucing kampung keturunan anggora tidak memiliki perbedaan bentuk ukuran yang terlalu berbeda dibandingkan dengan jenis kucing anggora. Biasanya kucing ini memiliki bentuk telinga yang runcing dan ukuran yang tidak terlalu besar.
Dengan mengenal apa saja ciri-ciri kucing kampung keturunan anggora, para pencinta kucing dapat mengidentifikasi jenis kucing yang ada di sekitar. (DAP)