Konten dari Pengguna

4 Ciri-ciri Sepatu Hiking yang Berkualitas supaya Kaki Aman dan Nyaman

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
1 April 2024 23:16 WIB
·
waktu baca 3 menit
clock
Diperbarui 14 April 2024 20:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ciri ciri sepatu hiking. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ciri ciri sepatu hiking. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
Selain fisik yang prima, dalam kegiatan hiking juga harus memiliki peralatan yang mumpuni atas nama keselamatan dan kenyamanan, salah satunya adalah sepatu.
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri sepatu hiking yang berkualitas supaya kaki aman dan nyaman yaitu sol berceruk tajam dan desain leher sepatu lembut dan empuk. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasannya di sini.

Ciri-ciri Sepatu Hiking yang Berkualitas

Ilustrasi ciri ciri sepatu hiking. Sumber: pixabay
Dikutip dari buku Panduan Praktis Mendaki Gunung untuk Pemula karya Erlita Mega, memiliki sepatu hiking yang berkualitas akan membantu melindungi kaki saat mendaki.
Bagi para pemula, berikut adalah ciri-ciri sepatu hiking yang berkualitas:

Tips Memilih Sepatu Hiking Berkualitas

Berikut adalah beberapa tips memilih sepatu hiking yang berkualitas agar nyaman di kaki.

1. Ukuran lebih besar

Umumnya, sepatu harian dipilih dengan ukuran yang pas dengan kaki. Namun, berbeda dengan sepatu hiking yang ukurannya lebih besar dari kaki. Pilihlah sepatu hiking yang setidaknya memiliki satu ukuran lebih besar.
ADVERTISEMENT
Apabila memilih ukuran sepatu yang sama dengan kaki, bagian ujung jari kaki akan sangat tersiksa saat turun gunung karena tertekan dan terhimpit pada ujung sepatu. Kejadian ini biasanya dapat menyebabkan cedera, seperti kuku ibu jari kaki terlepas.

2. Cek kondisi sol sepatu

Sama halnya dengan ukuran, sol sepatu hiking juga berbeda dengan sol sepatu sehari-hari. Sol sepatu hiking didesain khusus untuk mengarungi medan pendakian yang penuh batu, licin, dan struktur tanah yang teksturnya tidak menentu.
Oleh karena itu, sebaiknya pilih sepatu hiking dengan sol berceruk tajam dengan punggung sol yang tinggi.
Dengan struktur sol seperti ini, kaki akan menapak dengan nyaman saat melewati berbagai medan curam di jalan pegunungan.

3. Pilihlah desain leher sepatu yang empuk

Bagian leher sepatu adalah bagian yang akan bergesekan dengan atas tumit sehingga jika kondisi leher sepatu keras, tumit akan mudah terluka atau lecet.
ADVERTISEMENT
Ketika memilih sepatu hiking lihat bagian leher sepatu terlebih dahulu. Pastikan apakah leher sepat cukup lembut sehingga bisa mengurangi gesekan dan bagian atas tumit terlindungi atau tidak.

4. Pilih jenis sepatu menyesuaikan track yang dilewati

Ada berbagai jenis sepatu boot yang bisa dipilih menyesuaikan medan yang dilalui. Salah satunya Mountaineering Boot yang cocok untuk track pegunungan bersalju.
Selain itu, ada pula Heavy Boots bagus untuk medan panjang serta berat karena memiliki ketahanan terhadap air dan tidak mudah lembab.
Demikian penjelasan mengenai ciri-ciri sepatu hiking yang berkualitas beserta tips memilihnya. (ARH)