Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Jenis Kail Pancing dan Fungsinya yang Wajib Diketahui Pemancing
6 Juli 2024 22:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi para pemancing, kail merupakan senjata utama untuk menaklukkan ikan buruan.
ADVERTISEMENT
Di pasaran, ada berbagai jenis kail pancing dan fungsinya yang berbeda-beda. Di mana masing-masing kail memiliki karakteristik tersendiri untuk memancing jenis ikan tertentu. Lebih jelasnya, simak pembahasannya di sini.
4 Jenis Kail Pancing dan Fungsinya
Dikutip dari buku Petunjuk Praktis Memancing Ikan Air Tawar karya Khairuman dkk., kail pancing menjadi bagian penting yang harus diketahui oleh para pemancing. Kail merupakan peralatan yang menjadi kunci pada saat memancing.
Saat ini, ada berbagai jenis kail pancing dan fungsinya yang beragam. Tiap jenis kail tersebut dapat menentukan hasil pancing yang diperoleh.
Berikut adalah beberapa jenis kail pancing dan fungsinya yang wajib diketahui pemancing.
1. Bait Hooks
Jenis kail pancing pertama yang ada di pasaran dan wajib diketahui para pemancing adalah bait hooks. Bait hook merupakan kail pancing yang memiliki barb cukup banyak karena bisa berjumlah 2-3 barb dalam satu kail.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa fungsi adanya barb di dalam kail ini, salah satunya adalah membuat umpan tidak mudah lepas serta ketika sudah dimakan ikan juga tidak mudah lepas.
2. Treble Hooks
Treble Hooks merupakan kail yang dirancang khusus dengan menggunakan tiga kail sekaligus dalam satu ikatan. Hal ini tentunya sangat mudah untuk dikenali dan cukup mudah ditemukan pada lure. Kail jenis ini digunakan untuk membuat peluang mendapatkan ikan menjadi lebih besar.
3. Siwash Hooks
Siwash hooks merupakan kail pancing yang memiliki bentuk panjang serta mata kail yang panjang juga. Meski bentuknya yang sederhana namun kail jenis ini cukup efektif untuk menangkap ikan terutama ikan dengan ukuran yang cukup besar.
4. Double Hooks
Jenis kail pancing lainnya yang cukup efektif untuk memancing ikan adalah double hooks. Jenis ini memiliki dua mata pancing yang berdampingan sehingga memungkinkan memancing menggunakan umpan utuh.
ADVERTISEMENT
Dengan umpan model tersebut akan membuat umpan terlihat alami sehingga menarik perhatian ikan buruan.
Itulah penjelasan mengenai jenis kail pancing dan fungsinya yang wajib diketahui oleh para pemancing. (WWN)
Live Update