news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

4 Jenis Suara Laki-laki Berdasarkan Tingkatan Nadanya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
12 April 2024 21:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jenis suara laki-laki. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jenis suara laki-laki. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
Pada seni suara dikenal 4 jenis suara laki-laki. Jenis suara laki-laki berdasarkan tingkatan nadanya terdiri atas suara countertenor, tenor bariton dan bas.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Teknik Vokal Paduan Suara karya Nortier Simanungkalit, pembagian jenis suara ditentukan berdasarkan jangkauan nada yang bisa dicapai seseorang atau disebut juga ambitus yang dihasilkan seseorang bervariasi pada setiap manusia.

Jenis Suara Laki-laki Berdasarkan Tingkatan Nadanya

Ilustrasi jenis suara laki-laki. Sumber: pixabay
Ambitus ini bisa bergantung pada umur dan gender. Masing-masing orang yang bisa mencapai nada tinggi, ada juga yang hanya bisa sampai nada rendah atau nada yang sedang-sedang saja. Berikut penjelasannya

1. Countertenor

Laki-laki yang memiliki jenis suara countertenor yang menyanyi dengan jangkauan suara lebih tinggi dan nadanya lebih luas dibandingkan dengan suara tenor.
Bahkan bisa terdengar seperti perempuan karena memang menyanyi di jangkauan vokal perempuan dan menggunakan head voice-nya

2. Tenor

Nama tenor berasal dari bahasa latin “tenere” yang artinya “menahan” karena suara ini akan menahan nada melodi hingga mengarahkan lagu. Karakteristik suara tenor dewasa adalah terasa penuh serta energik.
ADVERTISEMENT
Laki-laki yang memiliki suara tenor dapat memberi nada tinggi yang mendebarkan dan memiliki warna suara cemerlang.

3. Bariton

Bariton merupakan jenis suara yang berada di antara tenor dan bas. Karakternya terdengar lebih tebal hingga maskulin dengan lebih menonjolkan chest voice.
Dalam musik kontemporer, bariton sering muncul dalam genre musik country western dan R&B daripada genre balada pop atau rock, yang cenderung lebih mengutamakan suara tenor.

4. Bas

Bas merupakan suara laki-laki dengan ambitus suara yang paling rendah dan memiliki volume dan kekuatan yang digunakan untuk menyanyi.
Laki-laki yang mampu membuat nada rendah yang luar biasa dan bisa terdengar cukup keras untuk didengar oleh seluruh orkestra.
Karakter suara bas yaitu berat serta padat. Dalam musik jazz dan R&B, suara ini menjadi terdengar hangat dan indah yang bisa menenangkan dan mudah untuk didengar.
ADVERTISEMENT
Terdapat juga subkategori suara bass opera yang memanfaatkan rentang suara rendah bas untuk efek komik.
Demikian penjelasan jenis-jenis suara laki-laki berdasarkan tingkatan nadanya. (ARH)